Suara.com - Duel Spanyol vs Portugal dalam laga uji coba jelang Euro 2020 tak menghasilkan pemenang. Pertandingan berakhir dengan skor kacamata, Sabtu (5/6/2021) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di Estadio Wanda Metropolitano, baik Spanyol dan Portugal tak tampil klinis dalam urusan penyelesaian akhir.
Berbagai peluang yang tercipta gagal dikonversi menjadi gol oleh para pemain dari dua kesebelasan.
Merujuk statistik LiveScore, Spanyol menguasai 64 persen penguasaan bola dalam laga ini. Tetapi cuma mampu menciptakan sembilan peluang yang dua diantaranya mengarah ke gawang.
Sementara Portugal lebih buruk lagi. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan hanya menciptakan lima peluang dan cuma satu yang mengarah tepat ke gawang Unai Simon.
Kendati demikian, Selecao das Quinas --julukan Timnas Portugal-- sempat mencetak gol pada menit ke-22 lewat sundulan Jose Fonte yang memnfaatkan umpan silang Renato Sanchez.
Namun gol itu dianulir wasit karena Fonte dianggap telah melakukan pelanggaran lebih dulu terhadap Pau Torres.
Selepas pertandingan ini, Spanyol dan Portugal bakal menjalani satu laga uji coba lagi sebelum tampil di Euro 2020 yang akan kick-off mulai 12 Juni mendatang.
Spanyol akan memainkan laga uji coba melawan Lithuania pada 9 Juni mendatang, sementara Portugal dijadwalkan bertanding menghadapi Israel pada 10 Juni.
Baca Juga: Daftar Nama 11 Stadion dan Negara Tuan Rumah Euro 2020
Tag
Berita Terkait
-
Pertandingan Euro 2020 di Allianz Arena Boleh Dihadiri Penonton
-
Profil Timnas Slovakia di Euro 2020: Daftar Pemain dan Perjalanannya
-
Pembagian Grup Euro 2020 dan Fakta Unik Dibaliknya
-
Profil Timnas Skotlandia di Euro 2020: Optimis Melaju ke Babak Selanjutnya
-
Profil Timnas Prancis di Euro 2020: Daftar Pemain, Julukan, dan Fakta Menarik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia: Kelebihan Heimir Hallgrimsson yang Tak Dimiliki Timur Kapadze
-
Manchester United Saling Sikut dengan Liverpool Demi Rekrut Striker Rp1,02 T
-
2 Pelatih Spesialis Asia Masuk Radar Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Dia?
-
Arsenal dan MU Rebutan Saudara Kembar Jurrien Timber, Dortmund Tak Mau Kalah
-
Federico Barba Tinggalkan Persib Usai Terkena DBD, Bojan Hodak: Kami Tak Mau Ambil Resiko
-
Marcus Rashford Kembali ke Premier League? Bakal Bela Rival Manchester United
-
Media Luar Negeri Bocorkan 3 dari 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Luca Zidane Resmi Jadi Warga Aljazair, Foto di Depan Ka'bah Jadi Sorotan
-
Portugal Pesta 9 Gol, Suporter Sebut Tim Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo
-
Manchester City Sodorkan Rp1,7 Triliun untuk Arda Guler, Real Madrid: Gak Dijual!