Suara.com - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate tak senang dengan keputusan Jordan Henderson yang 'menyerobot' jatah penalti Dominic Calvert-Lewin dalam laga uji coba kontra Rumania, Senin (7/6/2021) dini hari WIB.
Lebih parah, gelandang Liverpool itu gagal mengeksekusi penalti menjadi gol hingga Timnas Inggris cuma menang tipis 1-0 atas Rumania, Senin (7/6/2021) dini hari WIB.
Kekesalan Southgate bukan pada kegagalan Henderson, tetapi karena kapten Liverpool itu tidak mengikuti urutan algojo penalti yang ditetapkan tim.
Setelah absen panjang karena cedera pangkal paha sejak Februari, Henderson masuk sebagai pemain pengganti pada awal babak kedua.
Ketika Inggris memperoleh hadiah tendangan penalti kedua, Rashford dan James Ward-Prowse sudah keluar dari lapangan, sehingga Dominic Calvert-Lewin seharusnya jadi algojo berikutnya pilihan Southgate.
Namun, Henderson malah merebut tugas itu dan malah mendapati eksekusi penaltinya dimentahkan oleh kiper Florin Nita.
"Kami menempatkan Marcus Rashford sebagai algojo utama, kemudian James Ward-Prowse, tetapi keduanya sudah diganti," kata Southgate kepada ITV sebagaimana dilansir Antara dari Reuters, Senin WIB.
"Kami mengharapkan Dominic Calvert-Lewin untuk mengambil tendangan penalti dan saya berharap Hendo memberikan kesempatan itu. Kami akan berlaku lebih tegas berikutnya," ujarnya menambahkan.
Henderson sendiri mengaku cukup percaya diri mengambil tendangan penalti itu dan merasa ingin menandai laga kembalinya dengan sebuah gol.
Baca Juga: Duet Striker Barcelona-Parma Bawa Denmark Kalahkan Bosnia 2-0
"Saya percaya diri tapi kiper melakukan penyelamatan bagus. Bukan eksekusi penalti bagus, tapi saya tidak mau terlalu menghiraukan itu," katanya kepada BBC.
"Tentu akan menyenangkan bisa menandai laga kembali dengan sebuah gol," ujar Henderson melengkapi.
Tag
Berita Terkait
-
Kabar Buruk Bagi Timnas Spanyol, Sang Kapten Positif Covid-19
-
Euro 2020: Desain Jersey Baru Ukraina Bikin Rusia Naik Pitam
-
Hasil Bola Tadi Malam: Inggris Menang Tipis, Belanda Bantai Georgia
-
Belgia vs Kroasia: Setan Merah Tutup Pemanasan Euro 2020 dengan Kemenangan
-
Uniforia Bola Resmi Euro 2020 dan Makna di Balik Namanya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik