Suara.com - Gelandang muda Timnas Inggris, Phil Foden membantah gaya rambut barunya jelang Euro 2020 meniru penampilan legenda The Three Lions, Paul Gascoigne.
Foden pada Selasa (8/6/2021) mengunggah foto lewat fitur Instagram Story di akun miliknya, @philfoden, di mana dia menggunakan gaya rambut berwarna putih mirip Gascoigne pada Euro 1996.
Gelandang 21 tahun yang masuk dalam skuad akhir Inggris pilihan pelatih kepala Gareth Southgate mengaku dirinya hanya ingin mengubah gaya rambut yang sudah lama ia pakai.
"Saya memiliki gaya rambut yang sama sudah bertahun-tahun. Saya pikir saatnya mencoba sesuatu yang baru," kata Foden kepada wartawan dilansir Antara dari Reuters, Rabu (9/6/2021).
"Ketika bangun pagi ini, saya mendapati banyak komparasi dengan Gazza dan Eminem, padahal ini gaya saya sendiri tapi orang-orang membuatnya jadi yang lain-lain," ujarnya menambahkan.
Kendati demikian, Foden mengaku ia berharap bisa menularkan kontribusi Gazza --sapaan Gascoigne-- untuk Inggris di EURO 2020.
Foden memang baru lahir tahun 2000, tapi ia mengaku teringat pernah melihat tayangan highlight penampilan Gascoigne yang membantu Inggris mencapai semifinal di EURO 1996 serta menjadi salah satu pemain favorit suporter tuan rumah saat itu.
"Pemain yang luar biasa, seantero negeri tahu peran dan apa yang sudah dilakukannya untuk tim ini," kata Foden.
"Tentu bukan hal yang buruk untuk mengeluarkan sedikit permainan Gazza di lapangan. Saya sudah memirangkan rambut dan ini akan bertahan, tidak akan saya ganti dalam waktu dekat," tutupnya.
Baca Juga: Hasil Prancis vs Bulgaria: Kemenangan Les Bleus Dibayangi Cedera Benzema
Foden dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Liga Premier 2020/21 setelah membantu Manchester City juara liga.
Foden dkk akan mengawali penampilan mereka di EURO 2020 menjamu Kroasia di Wembley pada Minggu (13/6).
Inggris juga akan memainkan dua pertandingan penyisihan Grup D lainnya di Wembley, yakni menghadapi Skotlandia dan Republik Ceko pada 18 Juni serta 22 Juni.
Berita Terkait
-
Deretan WAGS Timnas Inggris, Bidadari di Euro 2020
-
Lagi, Pemain Timnas Spanyol Positif Covid-19, Kini Diego Llorente
-
Suporter Boleh Saksikan Langsung Timnas Inggris di Wembley, tapi...
-
Hasil Bola Tadi Malam: Prancis Menang, Polandia vs Islandia Imbang
-
Turunkan Tim Muda, Spanyol Bantai Lithuania Empat Gol Tanpa Balas
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025