Suara.com - Indonesia berada di Grup C bersama dengan Korea Utara, Irak dan Singapura pada Kualifikasi Piala Asia Putri 2022, berdasarkan pengundian yang dilakukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di Kuala Lumpur, Kamis (24/6/2021).
Dikutip dari laman resmi AFC di Jakarta, Kamis (24/6/2021), total ada 28 tim peserta kualifikasi yang dibagi ke dalam delapan grup. Namun hanya tim juara grup yang berhak lolos ke Piala Asia Putri 2022 yang akan diselenggarakan di India pada 20 Januari-6 Februari 2022.
Sampai saat ini baru ada empat tim yang sudah menyegel tempat di putaran final Piala Asia Putri 2022, yaitu tuan rumah India, lalu Jepang, Australia dan China masing-masing sebagai juara, peringkat kedua serta ketiga Piala Asia Putri 2018.
Nantinya, hanya ada 12 tim yang berkompetisi di Piala Asia 2022 di India.
Kualifikasi Piala Asia Putri 2022 rencananya digelar pada 13-25 September 2021. Pada fase kualifikasi itu, Indonesia yang kini dilatih Rudy Eka Priyambada akan menjadi tuan rumah untuk Grup C.
Sepanjang sejarah, Indonesia sudah empat kali tampil di Piala Asia Putri, yaitu pada tahun 1977, 1981, 1986 dan 1989. Catatan terbaik skuad Garuda Pertiwi di turnamen tersebut adalah menjadi semifinalis.
Berikut pembagian grup Kualifikasi Piala Asia Putri 2022.
Grup A: Chinese Taipei (tuan rumah), Bahrain, Turkmenistan, Laos
Grup B: Vietnam, Tajikistan (tuan rumah), Maladewa, Afghanistan
Baca Juga: Wejangan Shin Tae-yong, Modal Berharga Braif Fatari Bersaing di Persija Jelang Liga 1
Grup C: Korea Utara, Singapura, Irak, Indonesia (tuan rumah)
Grup D: Myanmar (tuan rumah), Uni Emirat Arab, Guam, Lebanon
Grup E: Korea Selatan, Uzbekistan (tuan rumah), Mongolia
Grup F: Filipina, Hong Kong, Nepal (tuan rumah)
Grup G:Yordania, Iran, Bangladesh (tuan rumah)
Grup H: Thailand, Palestina, Malaysia.
(Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Kata-kata Maarten Paes Kasih Kabar Baik untuk Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi
-
Optimisme Tinggi Kluivert Lihat Kondisi Terkini Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Ada Apa?
-
Bintang Manchester City Dukung Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi
-
Live Malam Hari! Arab Saudi vs Timnas Indonesia Laga Hidup Mati Menuju Piala Dunia 2026
-
Patrick Kluivert Galau Soal Ole Romeny, Kenapa?
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Kata-kata Maarten Paes Kasih Kabar Baik untuk Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi
-
Optimisme Tinggi Kluivert Lihat Kondisi Terkini Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Ada Apa?
-
Bintang Manchester City Dukung Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi
-
Live Malam Hari! Arab Saudi vs Timnas Indonesia Laga Hidup Mati Menuju Piala Dunia 2026
-
Patrick Kluivert Galau Soal Ole Romeny, Kenapa?
-
Pemain Keturunan Rp 15,64 Miliar Menggila H-4 Arab Saudi vs Timnas Indonesia
-
Statistik Menggila Miliano Jonathans Saat FC Utrecht Kalah Tipis dari Feyenoord
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kondisi Tim, Rekor Pertemuan, hingga Susunan Pemain
-
Maarten Paes Bicara Laga Terbesar Sepanjang Sejarah, Beberkan Kunci Kalahkan Arab Saudi dan Irak
-
Klasemen Liga Inggris Pekan ke-7: Liverpool Tumbang, Arsenal Rebut Puncak Klasemen