Suara.com - Raheem Sterling kembali masuk papan skor, serta Harry Kane akhirnya 'pecah telor' untuk mengantarkan Timnas Inggris menyingkirkan Timnas Jerman dalam laga babak 16 besar Euro 2020 yang mereka menangi 2-0 di Wembley, London, Inggris, Rabu (30/6/2021) dini hari WIB.
Dengan kemenangan ini, Inggris menjadi tim ketujuh yang lolos ke perempatfinal Euro 2020 menyusul langkah Denmark, Italia, Republik Ceko, Belgia, Spanyol dan Swiss.
Inggris masih menanti lawan mereka di babak delapan besar, yakni antara Swedia atau Ukraina yang baru akan bertemu dalam laga lebih larut.
Jalannya Pertandingan
Inggris mendapatkan peluang bagus pertama mereka pada menit ke-17. Berawal dari sepak pojok Kieran Trippier, bola kemudian ditanduk Harry Maguire. Sayang, percobaan bek andalan Inggris itu masih bisa diamankan oleh kiper veteran Jerman, Manuel Neuer.
Pada menit ke-33, giliran Jerman yang mengancam. Berawal dari umpan terobosan Kai Havertz, Timo Werner lantas melepaskan sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Beruntung bagi Inggris, kiper Jordan Pickford dengan sigap mampu melakukan save gemilang.
Inggris sendiri benar-benar nyaris membuka keunggulan di penghujung paruh pertama ini. Menit ke-45+2, Harry Kane mampu mengecoh kiper Neuer dalam situasi one-on-one.
Saat sang penyerang tinggal mencocor bola untuk masuk ke gawang, Mats Hummels muncul menyelamatkan Jerman dengan tekel briliannya sekaligus menetralisir ancaman ini.
Baca Juga: Minim Peluang, Inggris vs Jerman Tanpa Gol di Babak Pertama
Skor kacamata alias imbang tanpa gol bertahan sampai babak pertama rampung.
Jerman memasuki babak kedua dengan nyaris membuka keunggulan, ketika Havertz menyambar bola liar di tepian kotak penalti dengan sepakan voli. Namun, Pickford secara luar biasa masih bisa men-tip bola ke atas mistar gawang.
Kebuntuan pertandingan berlanjut cukup lama hingga akhirnya pada menit ke-75, Sterling melanjutkan 'tugasnya' sebagai satu-satunya pencetak gol Inggris di Euro 2020 sejauh ini dengan menjebol gawang Jerman.
Berawal dari pergerakan yang diawali penyerang sayap Manchester City itu sendiri, bola sempat menyentuh kaki Kane dan Jack Grealish sebelum dikirim jadi umpan tarik oleh Luke Shaw.
Bola crosing Shaw tersebut gagal diantisipasi Toni Kroos dan Matthias Ginter sebelum disambut sontekan manis Sterling yang memperdaya Neuer.
Jerman berusaha mencetak gol balasan pada menit ke-81, ketika Thomas Muller lolos dari jebakan offside.
Tag
Berita Terkait
-
Harry Kane Dihabisi di Media Sosial, Augsburg Ejek Bintang Bayern Usai Kemenangan Sensasional
-
Bayern Munich Santai soal Masa Depan Harry Kane, Disandingkan dengan Messi dan Ronaldo
-
Bayern Munich Bungkam USG 2-0, Pastikan Satu Tiket ke 16 Besar Liga Champions
-
Harry Kane Terancam Catat Rekor Negatif di Liga Champions Saat Hadapi Duet Bek Inggris
-
Mengenal Sir Bobby Robson, Legenda Inggris yang Jadi Inspirasi Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Nonton di HP! Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan, Kick-off 19.00 WIB
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
John Herdman Ogah Asal Comot Asisten Pelatih Lokal, Ini Alasannya
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Kenapa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia Diizinkan Kembali Merumput?