Suara.com - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov membuat kejutan di mana ia dilaporkan resmi bergabung dengan tim sepak bola kasta ketiga Rusia, FC Legion Dynamo.
Bergabungnya pria yang kini berusia 32 tahun tersebut dengan tim sepak bola profesional tak pelak seperti mimpi yang jadi kenyataan untuknya.
Kepastian bergabungnya Khabib sendiri diketahui dari unggahan FC Legion Dynamo di Instagram belum lama ini yang memperlihatkan mantan juara dunia UFC ini berjabat tangan dengan Presiden klub, Shamil Lakhilayof.
“Legiun kami memiliki pertempuran hebat di depan dan kami membutuhkan pejuang hebat untuk itu. Bersiaplah untuk menghadapi tim RPL bersama Khabib,” bunyi Caption unggahan tersebut.
Kecintaan Khabib Nurmagomedov pada sepak bola bukan lagi rahasia. Diketahui, mantan juara dunia UFC menyukai dua klub sepak bola yakni Spartak Moscow dan Real Madrid.
“Spartak tentu hebat, tapi itu di tingkat domestik. Klub impianku adalah Real Madrid,” ucap Khabib seperti yang dilansir dari Marca.
“Faktanya, pertandingan pertama yang saya tonton selama 90 menit adalah laga Real Madrid vs Juventus di tahun 1998 (final Liga Champions).''
“Saya ingat (Pedja) Mijatovic mencetak gol dari posisi offside, tapi kami tetap menang,” imbuhnya mengenang laga Real Madrid.
Selain menyukai klub sepak bola, Khabib juga pernah kedapatan bermain sepak bola dengan rekan-rekannya dan mantan pemain Real Madrid serta AC Milan, Clarence Seedorf.
Baca Juga: Demi Ini! Conor McGregor Nekat Tarung Pakai Kursi Roda Meski Patah Kaki
Khabib bermain sepak bola bersama mereka saat berada di Uni Emirat Arab di waktu senggangnya pada awal tahun 2021 lalu. Di waktu yang sama, ia secara terang-terangan juga mengaku impiannya adalah bermain sepak bola di level profesional.
“Untuk bermain sepak bola di level profesional adalah mimpi masa kecil. Tentu, saya punya sebuah keinginan. Sepak bola adalah raja dari olahraga,'' ujar Khabib.
“Siapa yang belum saya ajak diskusi? Saya telah berbicara kepada Presiden UEFA Aleksander Ceferin, dengan pemilik PSG, dan bahkan dengan Cristiano Ronaldo,” tuturnya.
Sebelum bergabung FC Legion Dynamo, Khabib Nurmagomedov sendiri santer diberitakan mendapat tawaran dari berbagai klub, salah satunya FC Kamaz yang juga tim kasta ketiga Rusia.
Kontributor: Zulfikar Pamungkas
Berita Terkait
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev
-
SUV Terbalik, Petarung UFC Deiveson Figueiredo Selamat dari Kecelakaan Horor
-
Diledek Juara yang Membosankan, Islam Makhachev Berani Hajar Ilia Topuria?
-
Hancurkan Della Maddalena, Islam Makhachev: Buka Pintu White House, Saya Datang!
-
Mengerikan! Pemain Zenit St Petersburg Hampir Diculik Geng Bertopeng di Rusia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Tegas! Pascal Struijk Tolak Bela Timnas Indonesia: Bukan Fokus Saya
-
Bukan Sekadar Gol Lautaro: Analisis Chivu di Balik Kemenangan Inter Milan
-
Uji Tangguh di Liga Italia, Jay Idzes Buka Suara Soal Duel Fisik Lawan Striker Kelas Dunia
-
Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Dirampok di Hotel: Jam Mewah Rp8,5 Miliar Raib
-
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih, Tottenham atau Liverpool yang Dipilih?
-
Steven Gerrard Peringatkan Arteta Usai Arsenal Gagal Menang atas Nottingham
-
Pep Guardiola Akui Manchester United Punya Energi yang Tak Dimiliki Manchester City
-
Semen Padang Resmi Boyong Eks Striker Athletic Bilbao, Bisa Debut Lawan Bali United
-
Momennya Pas, Oliver Glasner Tinggalkan Crystal Palace usai Dirumorkan ke Manchester United
-
Jay Idzes Buka Suara usai Bikin Napoli Repot di Stadion Maradona