Suara.com - Bek tengah Persib Bandung Nick Kuipers mengaku optimistis menghadapi Liga 1 2021 yang dijadwalkan mulai bergulir pada 27 Agustus mendatang.
Kuipers percaya skuad Maung Bandung bisa memaksimalkan waktu singkat yang ada untuk persiapan sehingga bersama koleganya siap untuk menggapai target tinggi di musim ini.
"Memang persiapan pramusim sangat singkat sehingga kami tidak punya waktu cukup untuk latihan dan persiapan pertandingan," kata pemain kelahiran Belanda itu, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (18/8/2021).
Pemain dengan tinggi 1,9 centimeter tersebut percaya timnya adalah satu di antara klub terbaik di Indonesia.
"Tapi ini situasi berbeda dan untungnya kami punya tim yang bagus dan siap untuk meraih target sebagai juara," kata Kuipers.
Saat ini, pemain berusia 28 tahun itu hanya berharap sepak mula Liga 1 2021/2022 dapat berjalan sesuai rencana.
Menurut dia, semua pihak telah mempersiapkannya dan bekerja supaya kompetisi segera bergulir.
"Saya pikir semua berjalan baik saat ini. Semuanya tengah bersiap, sudah ada perizinan saya pikir dan kita tinggal menantikan jadwal pertandingan. Saya punya pikiran yang positif bahwa kompetisi bisa dimulai," ujar Kuipers seperti dimuat Antara.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengumumkan secara resmi bahwa kompetisi sepak bola Liga 1 bergulir pada 27 Agustus atau mundur satu pekan dari yang dijadwalkan sebelumnya yakni 20 Agustus 2021.
Baca Juga: Dwiki Arya Pilih Nomor Punggung 81 di Persija, Alasannya Bikin Haru
Penetapan tanggal tersebut sesuai dengan hasil rapat koordinasi dengan pemangku kepentingan lainnya seperti PSSI, PT LIB, Polri, dan BNPB/Satgas Penanganan COVID-19.
Berita Terkait
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Tanpa 3 Pemain Andalan, Persib Bandung Tetap Targetkan Kemenangan atas Dewa United
-
3 Klub Super League yang Cocok Jadi Pelabuhan Baru Ivar Jenner
-
Persib Bandung vs Dewa United, Thom Haye Tak Sabar Rebut Poin Penuh di GBLA
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20