Suara.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer berharap Cristiano Ronaldo bisa menjalani debut keduanya bersama Setan Merah dalam waktu dekat.
Cristiano Ronaldo diharapkan bisa tampil saat Manchester United menjamu Newcastle United dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2021/2022, 11 September mendatang.
Manchester United telah mengumumkan bahwa mereka sepakat dengan Juventus untuk memboyong kembali Cristiano Ronaldo ke Old Trafford setelah 12 tahun lalu meninggalkan klub.
Saat ini, Ronaldo belum benar-benar menjadi bagian tim Manchester United. Peraih lima Ballon d'Or itu masih harus menyelesaikan kesepakatan pribadi, tes medis, dan visa.
Para penggemar Manchester United harus bersabar untuk bisa melihat kembali pemain idolanya merumput dengan jersey merah kebanggan The Red Devils.
Ole Gunnar Solskjaer berharap segala kesepakatan terkait kontrak dan lainnya bisa segera rampung, sehingga Ronaldo sudah tersedia saat MU menjamu Newcastle.
“Saya harap dia akan tampil [menghadapi Newcastle pada 11 September]," kata Solskjaer d BBC Sport dikutip dari Evening Standard, Senin (30/8/2021).
“Kami sedang bekerja untuk menyelesaikannya. Dia bocah istimewa, atau sekarang sudah jadi laki-laki, dia masih bocah ketika saya bermain dengannya. Tentu saja kami ingin [proses kepindahannya] selesai," tambahnya.
Solskjaer menjelaskan bahwa bukan hanya para penggemar yang semangat menunggu debut kedua Ronaldo di Manchester United. Para pemain yang ada saat ini pun demikian.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Liga Inggris, Liga Italia, La Liga, hingga Ligue 1 Prancis
"Tentu saja para pemain bersemangat, beberapa telah bermain dengannya di tim nasional mereka. Anda lihat para penggemar, mereka bersemangat. Itulah yang dia lakukan, dia pemain spesial," pungkasnya.
David de Gea yang menjadi pahlawan kemenangan Manchester United berkat dua penyelamatan gemilangnya di kandang Wolves, menyambut baik kembalinya Cristiano Ronaldo ke Old Trafford.
“Saya pikir itu bagus bagi kami, untuk semua penggemar Manchester United untuk mendapatkannya kembali, itu akan luar biasa, itu sudah luar biasa, Anda bisa merasakannya di atmosfer," beber De Gea.
"Mudah-mudahan dia akan membawa sesuatu yang istimewa juga untuk membuat tim lebih baik jadi itu nilai yang bagus."
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Usai Manchester United Taklukkan Wolves
-
28 Laga Tandang Tak Kalah, Manchester United Pecahkan Rekor Arsenal
-
Ditanya Soal Kembalinya Ronaldo ke MU, Pogba: Dia Siapa?
-
Klasemen Liga Inggris: Tottenham di Puncak, Manchester United Membuntuti
-
Pamor Cristiano Ronaldo Pulang ke Manchester United Kalahkan Kepindahan Messi Gabung PSG
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Tiket Piala Asia Futsal 2026 Resmi Dijual! Yuk Dukung Timnas Indonesia
-
Seperti Apa Karakter John Herdman? Arya Sinulingga: Nanti Kalian Rasakanlah
-
Satu Bek Dipastikan Kieran McKenna Hengkang, Posisi Elkan Baggott di Ipswich Town Aman?