Suara.com - Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa kepulangannya kembali ke Manchester United bukan untuk liburan. Dia ingin membuktikan masih memiliki banyak hal untuk membantu Setan Merah meraih kejayaan.
Hal itu disampaikan Ronaldo dalam wawancara bersama bekas rekannya, Wes Brown, yang kutipan kecilnya disiarkan dalam laman resmi MU pada Jumat (10/9/2021) dini hari WIB.
"Itulah mengapa saya ada di sini," kata Ronaldo, merujuk pada keinginannya untuk membuktikan kemampuannya lagi.
"Saya datang ke sini bukan untuk liburan. Sebagaimana saya bilang, sebelumnya semuanya indah, memenangi banyak hal penting dan saya mengenakan seragam ini bertahun-tahun lalu, tapi saya di sini untuk menjadi pemenang lagi."
Cristiano Ronaldo meyakini dirinya dan rekan-rekannya punya kapasitas untuk mendongkrak kembali prestasi Manchester United yang sejak ditinggal Sir Alex Ferguson sejak 2013 lalu, kerap inkonsisten dan sulit meraih gelar juara.
"Saya mampu, juga rekan-rekan di tim ini. Saya siap tancap gas. Ini kesempatan bagus buat saya, suporter, klub, untuk menapak satu langkah ke depan," jelas Ronaldo.
"Saya siap dan saya pikir saya akan menjadi hal besar dalam tiga atau empat tahun lagi," ujarnya.
Setelah membantu MU menorehkan juara Liga Inggris tiga kali beruntun disertai satu trofi Liga Champions 2007/08, Ronaldo hijrah ke Real Madrid pada 2009 untuk menapaki puncak kariernya.
Sembilan musim di ibu kota Spanyol, Ronaldo melanjutkan petualangannya di Juventus meski ia hanya bertahan tiga musim dan pulang kembali ke Old Trafford akhir bulan lalu.
Baca Juga: Legenda Manchester United: Raphael Varane, Virgil van Dijk dan Sergio Ramos Selevel
Ronaldo meninggalkan kamp tim nasional Portugal lebih awal agar bisa berkesempatan adaptasi ulang dengan MU lagi tengah pekan ini.
Kembali mengenakan nomor punggung tujuh, Ronaldo bisa melakoni debut keduanya bersama Setan Merah dalam lanjutan Liga Inggris saat mereka menjamu Newcastle United di Old Trafford, Sabtu (11/9/2021) besok, demikian dilansir dari Antara.
Berita Terkait
-
Klub Liga Inggris Terancam Kena Sanksi Jika Memainkan Pemain Amerika Selatan
-
Jelang Lawan Norwich, Arteta Yakin Arsenal Bisa Balikkan Keadaan di Liga Inggris
-
Declan Rice Jadi Target Utama Manchester United di Musim Panas Mendatang
-
5 Debut Pemain Liga Inggris yang Paling Ditunggu Akhir Pekan Ini
-
Tajir Melintir, Menu Makanan Cristiano Ronaldo Tetap Sederhana
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Adrian Wibowo Lebih Lama bersama Son Heung-min
-
Hendra Setiawan Tunggu Keputusan PBSI soal Sabar/Reza untuk SEA Games 2025
-
Pelatih Brasil Akui Posisi Persija Jakarta di Papan Atas Klasemen Super League Belum Aman
-
Pelatih Timnas Futsal Putri Indonesia Optimis Tembus Semifinal SEA Games 2025
-
Alex Pastoor Dukung Jordi Cruyff Tinggalkan Timnas Indonesia
-
8 Pemain yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Kalah dari Lion City Sailors, Marc Klok Soroti Kinerja Wasit dan Singgung VAR
-
Eks Feyenoord Tidak Kaget Giovanni van Bronckhorst Bakal Melatih Timnas Indonesia
-
6 Nama Paling Mencolok dalam Skuad Timnas Indonesia U-22, Siapa Saja?
-
Beban Ultah, Persija Jakarta Bakal Mati-matian Kalahkan PSIM Yogyakarta