Suara.com - Real Madrid akan berusaha keras pesta gol lagi guna terus melanjutkan tren positif menuju perburuan gelar juara Liga Spanyol 2021/2022, ketika menjamu Villarreal di Santiago Bernabeu pada laga jornada ketujuh akhir pekan ini.
Real Madrid sejauh ini sudah mengumpulkan 16 poin dari kemungkinan maksimal 18 poin dan jarang menghadapi masalah yang sebaliknya justru dialami dua rivalnya, Atletico Madrid dan Barcelona di awal musim ini.
Itu sebagian besar berkat penampilan Karim Benzema, di mana bomber maut asal Prancis itu membuat penampilan luar biasa lainnya saat Real Madrid mencukur Real Mallorca 6-1 di Bernabeu pada laga pekan keenam Liga Spanyol dini hari tadi, ketika dia menambah jumlah kontribusinya menjadi 8 gol dan 7 assist di awal musim ini.
"Fakta bahwa dia (Benzema) mencetak gol begitu banyak kadang-kadang membuat Anda melupakan tugas yang dia lakukan untuk tim dan assist yang dia berikan. Dia sangat lengkap," puji pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.
Real Madrid sejauh ini sudah mencetak 21 gol di Liga Spanyol 2021/2022, jauh lebih banyak dari 19 tim lainnya. Ancelotti pun memuji pemain-pemain lapis keduanya yang efektif saat dibutuhkan ketika tim utama dilanda cedera.
"Kami memiliki perpaduan yang baik antara pemain muda dan berpengalaman dalam skuad ini. Saya senang para pemain yang belum banyak tampil siap bermain. Ini pertanda sangat bagus untuk skuad," tutur pelatih kawakan asal Italia itu seperti dilansir football-espana, Kamis (23/9/2021).
Mengingat enam pemain yang biasa masuk tim utama absen karena cedera, para pemain lapis kedua ini akan dipanggil lagi saat Real Madrid menjamu Villarreal nanti.
"Skuad kami belum komplet, namun tentu kami akan kembali mengincar kemenangan demi menjaga tren bagus di awal musim ini. Dan jika bisa mencetak banyak gol lagi, itu tentu akan sangat baik. Bakal sangat bagus jika kami konsisten menang dan juga menang dengan banyak gol," tandas Ancelotti.
Baca Juga: Tampil Fenomenal di Posisi Baru, Marco Asensio Dipuji Habis Carlo Ancelotti
Berita Terkait
-
Resmi! Casemiro Tinggalkan Manchester United pada Akhir Musim
-
Isu Panas Real Madrid: Vinicus Jr Cemburu Berat Gaji Lebih Kecil Dibanding Mbappe
-
Manchester United Terlempar dari 5 Besar Klub Terkaya Dunia, Real Madrid Raup Lebih dari Rp21 T
-
Persaingan ke 16 Besar Makin Panas, Intip Klasemen Liga Champions 2025/2026
-
Empat Klub Resmi Tersingkir dari Liga Champions, Drama Matchday Terakhir Segera Dimulai Januari Ini
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Prediksi Skor Bournemouth vs Liverpool: The Reds Cari Kemenangan Perdana Liga Inggris di 2026
-
Taktik Jitu Chivu, Federico Dimarco Jadi Kunci Pesta Gol Inter Milan
-
Sheringham Sindir Roy Keane soal Carrick, Disebut Frustasi Tak Ditunjuk Jadi Pelatih MU
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Hasil dan Klasemen Serie A Italia: Inter Milan Pesta 6 Gol, Nerazzurri Kokoh di Puncak
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta