Suara.com - Persiraja Banda Aceh menghadapi Persipura Jayapura pada pertandingan pekan keempat Liga 1 2021/2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (24/9/2021).
Sorotan tentu mengarah kepada Persipura Jayapura yang sejauh ini belum bisa meraih kemenangan dalam tiga laga di Liga 1 2021/2022.
Saat ini, Persiraja memiliki poin tiga setelah meraih sekali kemenangan plus dua kekalahan. Meski begitu, tim asuhan Hendri Susilo selalu bisa mencetak gol ke gawang lawan.
Empat gol Persiaraja diantaranya disumbangkan legiun asing Paulo Henrique. Sosok asal Brasil tersebut tentu saja bisa merepotkan Persipura di pertandingan nanti.
Tajam di depan, lini belakang Persiraja bisa dibilang belum konsisten. Sebab, mereka sudah tujuh kali kebobolan dari tiga pertandingan yang sudah dijalani.
Kekurangan ini juga telah disadari Hendri Susilo. Ia mengatakan semua pemain terutama di lini belakang masih dalam proses adaptasi.
"Saya sudah usaha berbagai cara agar tim tetap solid. Tetapi materi kami tak punya kemampuan untuk itu. Tetapi, kami beruntung punya pemain asing yang bisa mengangkat tim ini," kata Hendri.
Sementara itu, Persipura perlahan mulai bangkit. Terbaru, Mutiara Hitam --julukan Persipura-- berhasil menahan imbang jawara Piala Menpora 2021, Persija Jakarta dengan skor 0-0.
Sebelum itu, Todd Rivaldo Ferre dan kawan-kawan selalu menderita kekalahan. Hasil imbang melawan Persija jadi motivasi tersendiri bagi Persipura.
Baca Juga: Persiraja Vs Persipura, Hendri Susilo Siapkan Cara Antisipasi Serangan Mutiara Hitam
"Dengan Persija, kami mampu meraih hasil yang lebih baik dari sebelumnya. Meskipun tidak hasil maksimal seperti yang kami inginkan tetapi itu modal baik bagi anak-anak," ujar Jacksen F Tiago selaku pelatih Persipura.
Perkiraan Susunan Pemain
Persiraja (4-3-3): Fakhrazzi Quba; M Rifaldi, Leo Lelis, M Roby, Hamdan Zamzani; Vanja Markovic, Shori Murata, Subhan Fajri; Redi Rusmawan, Paulo Henrique, Defri Rizky.
Pelatih: Hendri Susilo.
Persipura (4-1-2-3): Fitrul Dwi Rustapa; Ricardo Salampessy, Donny Monim, Israel Wamiau, Irsan Lestaluhu; M Tahir; Ian Kabes, Todd Ferre; Gunansar Mandowen, Yevhen Bokashvilli, Ramai Rumakiek.
Pelatih: Jacksen F Tiago.
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Persita Tangerang vs Bali United di Liga 1 2021/2022
-
Pelatih Sebut PSM Makassar Lengah, Karena Anggap Enteng Persik Kediri
-
Tak Pernah Menang di Empat Laga Liga 1, Djanur: Barito Putera Terpukul
-
Ladeni Persiraja, Jacksen F Tiago Pastikan Persipura Full Pemain Lokal
-
Liga 1: Persebaya Tetap Percayakan Ernando Ari Sebagai Kiper Utama Kontra Bhayangkara FC
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia