Suara.com - Manchester City sukses membawa pulang tiga poin setelah menaklukkan Chelsea dengan skor 1-0 pada laga Liga Inggris di Stamford Bridge, Sabtu (25/9/2021). Gol tunggal kemenangan Man City dicetak oleh Gabriel Jesus.
Man City mendominasi namun di babak pertama belum ada gol tercipta dari kedua tim. Gabriel Jesus akhirnya membobol gawang tuan rumah Chelsea di babak kedua dan memastikan kemenangan Man City 1-0.
Hasil ini membuat Chelsea menelan kekalahan pertamanya musim ini dan turun ke peringkat tiga klasemen Liga Inggris. Sementara Manchester City di posisi kedua dengan 13 poin.
Jalannya Pertandingan
Manchester City lebih dulu mengambil inisiatif serangan. Sebuah crossing berbahaya di menit kedua dilepaskan Gabriel Jesus ke depan gawang Chelsea namun dapat disapu Cesar Azpilicueta dan menghasilkan sepak pojok bagi Man City.
Tekanan masih dilakukan oleh Man City ke pertahanan Chelsea namun serangan serangan skuat besutan Pep Guardiola ini masih dapat diamankan oleh barisan pertahanan tuan rumah.
Sementara Chelsea masih kesulitan untuk menembus barisan pertahanan Man City di 10 menit awal. Namun pada menit ke-14, ancaman dari Chelsea setelah Marcos Alonso melepaskan umpan ke depan gawang namun gagal dimanfaatkan Timo Werner.
Man City kembali mencoba membangun serangan namun masih dapat diredam tuan rumah. Sebuah crossing dilepaskan oleh Kevin de Bruyne ke depan gawang namun bola lebih dulu ditinju Edouard Mendy.
Pada menit ke-34, Ruben Dias melepaskan sundulan namun masih dapat diblok. Manchester City masihi mendominasi pertandingan dan masih mencoba melakukan tekanan.
Baca Juga: Chelsea vs Manchester City Masih Tanpa Gol di Babak I
Tendangan keras langsung De Bruyne dari luar kotak masih berada di atas gawang Chelsea di menit ke-39. Peluang Gabriek Jesus di menit ke-40 juga belum membuahkan hasil setelah bola melenceng dari sasaran.
Chelsea mulai melakukan tekanan di akhir babak pertama namun hingga turun minum belum ada gol tercipta dari kedua tim dan skor masih tetap 0-0.
Di babak Man City kembali mencoba membangun serangan. Sebuah sepakan kaki kanan Jack Grealish ke tiang jauh masih melebar dari sasaran di menit ke-49.
Akhirnya, Man City memimpin 1-0 di menit ke-53. Gol tersebut dicetak lewat sepakan kaki kanan Gabriel Jesus di dalam kotak penalti ke pojok kanan gawang Chelsea.
Chelsea langsung mencoba balik menekan mengejar ketertinggalannya namun masih gagal. Sementara Jack Grealish melepaskan sepakan ke tiang jauh tapi masih melebar.
Ancaman kembali datang dari Man City namun Thiago Silva masih meredam serangan berbahaya lawan dengan memblok bola di depan gawang.
Berita Terkait
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Bos Napoli Tanggapi Rumor Raheem Sterling, Lama Tak Main tapi Gaji Minta Tinggi
-
3 Pemain Incaran Pep Guardiola di Bursa Transfer Musim Panas, Ada Keturunan Suriname
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia