Suara.com - Rans Cilegon FC harus menerima kekalahan pada matchday pertama Grup B Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (28/9/2021). Rans Cilegon FC yang bermain dengan 10 pemain takluk 1-3.
Kekalahan Rans Cilegon FC tersebut disaksikan langsung oleh Raffi Ahmad selaku chairman klub bersama istrinya Nagita Slavina.
Jalannya pertandingan
Pertandingan antara Dewa United vs Rans Cilegon FC ini terbilang cukup imbang di awal babak pertama. Namun, pada menit 14 Rans Cilegon FC harus bermain dengan 10 pemain.
Saddam Tenang diusir wasit karena menerima kartu kuning kedua. Selepas itu, pertahanan Rans Cilegon FC digempur terus oleh Dewa United.
Selamet Budiono pun membuka keunggulan Dewa United pada menit 26. Gol tercipta usai memanfaatkan salah antisipasi pemain belakang Rans Cilegon FC.
Empat menit setelahnya Memanfaatkan umpan silang, Suhandi yang tidak lagi terkawal dengan mudah membobol gawang Muchamad Sandi dan membuat skor menjadi 2-0 untuk Dewa United.
Dewa United terus memberikan tekanan kepada Rans Cilegon FC di babak pertama ini. Namun, hingga turun minum tidak ada lagi gol yang tercipta.
Pada awal babak kedua, Rans Cilegon FC berhasil memperkecil ketertinggalan. Rival Lastori berhasil mengecoh pemain belakang Dewa United yang kemudian mengumpan ke tengah kotak penalti.
Baca Juga: Tiga Klub Liga 2 yang Tunggak Gaji Pemain Bisa Berkompetisi, Begini Penjelasan PSSI
Umpan tersebut bisa diselesaikan dengan baik oleh Sirvi Arvani. Skor kini menjadi 2-1
Pangkas jarak, Rans Cilegon FC mulai meningkatkan serangan. Terlihat pada babak kedua ini Dewa United lebih banyak bertahan.
Lambatnya tempo permainan Dewa United membuat Rans Cilegon FC menunggu di daerahnya sendiri untuk melakukan serangan. Sulit bagi Rans Cilegon FC mencetak gol penyeimbang kedudukan.
Justru Rans Cilegon FC kembali kebobolan melalui tendangan penalti yang diberikan wasit setelah kiper Muchamad Sandi melakukan pelanggaran di kotak terlarang.
Ade Suhendra yang maju sebagai algojo berhasil mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengunci kemenangan Dewa United atas Rans Cilegon FC dengan skor 3-1.
Susunan pemain
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Buka Suara soal Nagita Slavina yang Diisukan Hamil Lagi
-
Isu Nagita Slavina Hamil, Raffi Ahmad: Tahun 2026 Kita Ada Anak Lagi Satu
-
Satu Tahun Pemerintahan, Raffi Ahmad Minta Maaf dan Beri Kode Ada Gebrakan di Akhir Tahun
-
3 Klub IBL Ikut EPC 2025, Dewa United Target Pertahankan Gelar
-
Suara Lily Bikin Meleleh, Ini Pesan Haru Anak-Anak di Anniversary Raffi Ahmad dan Nagita
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
Terkini
-
Panaskan El Clasico, Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri
-
'Erling Haaland' dari Brasil Tebar Ancaman untuk Timnas Indonesia U-17
-
Dean James dkk Bikin Pelatih Go Ahead Eagles Terharu Usai Pecundangi Aston Villa
-
Prediksi Napoli vs Inter Milan: Awas Kebangkitan Il Partenopei
-
3 Blunder Alex Pastoor Usai Dipecat PSSI dari Timnas Indonesia
-
FIFA Matchday November, Indra Sjafri Boleh Panggil Adrian Wibowo hingga Mauro Zijlstra
-
Suara Bobotoh Guncang GBLA! Kapten Selangor FC Singgung Soal Kalah Mental
-
Legenda Michael Ballack: Little Kaiser yang Nyaris jadi Raja Sejati Jerman
-
Tutup Pintu Buat Shin Tae-yong, Erick Thohir: Bagian dari Masa Lalu
-
Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega