Suara.com - Dalam perjalanan kariernya, Michael Essien pernah merasakan berseragam Real Madrid pada tahun 2012. Dia didatangkan dengan status pinjaman dari Chelsea.
Kehadiran Essien di klub ibu kota Spanyol itu tidak terlepas dari peran Jose Mourinho di kursi pelatih. Keduanya memang dikenal dekat, terlebih Essien merupakan rekrutan penting Mourinho saat melatih Chelsea.
Perjalanan Essien bersama Los Blancos tidak terlalu buruk jika menilik statistik. Pemain asal Ghana tersebut bermain 35 kali dengan torehan 2 gol dan 1 assist di semua ajang.
Di luar lapangan, ada kisah apes yang dialami Essien selama berada di Madrid. Menjelang hari ulang tahunnya pada Desember 2012, ia mengundang semua rekan-rekannya di Real Madrid ke pesta ulang tahunnya.
Akan tetapi, dari semua pemain yang diundang itu, hanya dua orang saja yang datang ke pesta ulang tahun Essien.
Dua pemain tersebut adalah Luka Modric dan Ricardo Carvalho yang nampak berfoto dengan Essien.
Mengingat hubungan yang begitu dekat, Jose Mourinho ketika itu berang dan menyayangkan sikap mayoritas pemain Real Madrid dan mencoba membesarkan hati Michael Essien.
"Mourinho mengatakan bahwa Madrid adalah klub politik dengan faksi yang bertentangan dan menceritakan sebuah cerita tentang Essien yang mengundang rekan setimnya ke hari ulang tahunnya yang ke-30 tapi hanya beberapa muncul," tulis Rob Beasley di buku biografi Jose Mourinho yang berjudul "Jose Mourinho: Up Close and Personal."
"Dia harus menghibur Essien, mengatakan bahwa itu bukan masalah pribadi dan itu tak berarti para pemain tidak menyukainya tapi mereka hanya berkewajiban dengan diri mereka sendiri dan memiliki hal-hal yang lebih baik untuk dilakukan," lanjutnya.
Baca Juga: Prediksi Juventus vs Chelsea di Liga Champions 30 September 2021
Di musim 2012/13 itu sendiri, performa Madrid sebagai tim tak memuaskan. Mereka cuma finis kedua di Liga Spanyol, terhenti di semifinal Liga Champions, dan hanya jadi runner-up Copa del Rey.
Setelah menyelesaikan masa peminjamannya, Essien kembali ke Chelsea. Dia kemudian dipinjamkan ke AC Milan pada Januari 2014.
Setelah dari Milan, Michael Essien melanjutkan petualangannya ke beberapa tim mulai dari Panathinaikos hingga Persib Bandung.
[Penulis: Aditia Rizki]
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Bawa Kabar Baik Jelang Persib vs PSBS Biak, Apa Itu?
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Bojan Hodak Bawa Kabar Baik Jelang Persib vs PSBS Biak, Apa Itu?
-
Rekor Solomon vs Tim ASEAN, Timnas Indonesia Berpotensi Pesta Gol?
-
Sempat Didekati MU, Emiliano Martinez Kini Masuk Radar Inter Milan
-
Inter Milan Dipermalukan Arsenal, Kepemimpinan Wasit Joao Pinheiro Tuai Pujian
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gagal Bersinar di Arsenal, Cerita Brooklyn yang Terbebani dengan Label Anak David Beckham
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Bikin Arsenal Sejago Sekarang, Mikel Arteta Dapat Ilmu Taktik dari Mana?
-
Cetak Sejarah 140 Tahun, Arsenal Memang Favorit Juara Liga Champions Musim Ini