Suara.com - Borussia Dortmund dan RB Leipzig membukukan kemenangan saat VfL Wolfsburg menelan empat kekalahan beruntun dalam rangkaian laga pekan kesembilan Liga Jerman yang berlangsung Sabtu (24/11/2021).
Dortmund yang bertandang ke markas Arminia Bielefeld sukses menundukkan tuan rumah dengan skor 3-1 di Stadion Schueco Arena.
Kendati jadi ujian pertama atas cederanya Erling Haaland selama beberapa pekan ke depan, tim besutan Marco Rose tetap mampu tampil dominan dengan memiliki lebih dari 69 persen penguasaan bola sepanjang laga.
Dominasi itu terkonversi menjadi gol pembuka yang dicetak Emre Can melalui titik putih pada menit ke-31, setelah Donyell Malen dijatuhkan Cedric Brunner di dalam area terlarang.
Bek gaek Mats Hummels lantas menggandakan keunggulan Dortmund tepat di pengujung waktu normal babak pertama, saat ia menyambar bola liar dari situasi sepak pojok dengan tembakan luar kotak penalti yang akurat.
Jude Bellingham mencetak gol ketiga Dortmund pada menit ke-72 lewat sontekan jarak dekat menyelesaikan umpan kiriman Marco Reus.
Tuan rumah baru bisa membalas tiga menit jelang bubaran waktu normal melalui eksekusi penalti Fabian Klos setelah Hummels melanggar Patrick Wimmer, tetapi Dortmund tetap pulang dengan tiga poin penuh setelah menang 3-1.
Dortmund yang berada di posisi kedua dengan koleksi 21 poin terus membayangi pemuncak klasemen Bayern Muenchen yang juga menang di laga lain dan punya keunggulan satu poin.
Sementara Arminia yang masih nirmenang musim ini tak beranjak dari urutan ke-17 klasemen dengan lima poin, demikian catatan laman resmi Liga Jerman seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Hasil Liga Jerman: Bayern Munich Hantam Hoffenheim Empat Gol Tanpa Balas
Dalam pertandingan lain yang berlangsung bersamaan, RB Leipzig bangkit melumat tim juru kunci Greuther Fuerth dengan skor 4-1 di Red Bull Arena.
Leipzig sempat tertinggal lebih dulu karena tendangan penalti Branimir Hrogta tepat jelang turun minum setelah Nordi Mukiele menjatuhkan Jamie Leweling.
Namun tim besutan Jesse Marsch memasuki babak kedua dengan tancap gas langsung dan Yussuf Poulsen menyamakan kedudukan pada menit pertama setelah turun minum.
Emil Forsberg lantas membalikkan keadaan melalui konversi tendangan penalti pada menit ke-52 sebelum kemudian Dominik Szoboszlai dan Hugo Novoa melengkapi kemenangan Leipzig jadi 4-1.
Tambahan tiga poin mengangkat posisi Leipzig ke urutan keenam dengan koleksi 14 poin, sementara Fuerth yang masih nirmenang dan cuma punya satu poin semakin terpatri di dasar klasemen.
Di Volkswagen Arena, Wolfsburg kembali menelan kekalahan untuk empat pertandingan beruntun setelah dipecundangi tamunya SC Freiburg dengan skor 0-2.
Berita Terkait
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Borussia Dortmund: Laga Penentu Tiket 16 Besar
-
Kisah Muhamad Alfiana, Pegawai Honorer yang Tampil di Liga Hoki Jerman
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
Hasil Liga Jerman: Bayern Muenchen Hajar Koln 3-1 Lewat Aksi Kim Min-jae dan Serge Gnarby
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?