Suara.com - Skuad Barcelona asuhan pelatih anyar Xavi Hernandez sukses mengamankan tiga poin dalam perandingan derbi Katalunya lawan Espanyol di Camp Nou pada Minggu (21/11/2021) dini hari WIB, tetapi dia merasa para pemainnya bisa menebar ancaman lebih banyak.
Xavi tidak sepenuhnya senang dengan penampilan tim di pertandingan pertamanya sebagai pelatih meski mengalahkan Espanyol 1-0.
Memphis Depay mengonversi penalti di awal babak kedua untuk mengamankan tiga poin untuk tuan rumah.
Barca tercatat melepaskan 16 tembakan ke gawang Espanyol sepanjang pertandingan, tetapi hanya enam yang tepat sasaran dan Xavi merasa para pemainnya harus berbuat lebih banyak untuk mengancam lawan mereka.
“Ada hal-hal yang perlu ditingkatkan dan kami harus belajar untuk lebih memahami apa yang dituntut permainan setiap saat,” kata Xavi setelah pertandingan di akun Twitter resmi Barcelona.
“Kami harus menghasilkan lebih banyak peluang. Sulit untuk menyerang pertahanan yang ketat, tetapi kami lebih banyak menyerang ruang di sayap. Kami harus bekerja karena kami akan menemukan diri kami dalam skenario yang sama berkali-kali."
“Yang paling saya sukai adalah sikap para pemain. Tentu saja ada hal-hal yang perlu ditingkatkan. Faktanya, ada banyak yang harus dibenahi," tambah pelatih berusia 41 tahun itu.
“Pada akhir pertandingan kami kekurangan hal untuk mendominasi permainan. Kami tidak dalam situasi terbaik dan Espanyol memberi kami banyak masalah di menit-menit akhir. Namun, secara umum itu adalah kemenangan yang pantas dan itu adalah kegembiraan yang luar biasa."
Barca mencetak gol penentu dalam situasi kontroversial, karena Espanyol mengeluh bahwa penalti seharusnya tidak diberikan.
Baca Juga: Waduh! Baru Gabung Barcelona, Sergio Aguero Putuskan Gantung Sepatu
Ditanya tentang penalti tersebut, Xavi berkata: “Mereka memberi tahu saya itu penalti. Saya belum melihat tayangan ulangnya, saya telah melihatnya secara langsung."
Xavi juga ditanya tentang laporan yang menyatakan bahwa Sergio Aguero harus terpaksa pensiun dini karena masalah jantung yang dideritanya baru-baru ini.
Namun, dia masih belum yakin dengan masa depan pemain Argentina tersebut.
“Saya tidak tahu apa-apa tentang Kun (Aguero). Saya berbicara dengannya, dia tenang dan kami harus menunggu. Saya tidak memiliki informasi yang keluar hari ini."
Berita Terkait
-
Waduh! Baru Gabung Barcelona, Sergio Aguero Putuskan Gantung Sepatu
-
Laga Perdana Xavi Jadi Pelatih Barcelona, Blaugrana Kalahkan Espanyol 1-0
-
Thomas Tuchel Bantah Ingin Jual Hakim Ziyech pada Januari
-
Xavi Hernandez Yakin Phillippe Coutinho 'Belum Habis'
-
Barcelona vs Espanyol: Blanquiazules Siap Rusak Debut Xavi Hernandez di LaLiga
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto