Suara.com - Kasus penyerang Persita Tangerang asal Brasil, Alex Goncalves dengan mantan klubnya, Tira Persikabo mendapat perhatian Presiden Brasil, Jair Messias Bolsonaro. Orang nomor satu di Brasil tersebut terus memantau perkembangan Alex.
Adapun perseteruan Alex dan Tira Persikabo bermula dari pemotongan gaji 75 persen yang dilakukan klub berjuluk Laskar Padjadjaran tersebut.
Pemotongan itu dilakukan Persikabo karena sesuai dengan ketentuan yang diatur PSSI karena dampak pandemi COVID-19 pada 2020.
Alex dalam hal ini mengklaim tidak tahu apapun tentang kebijakan tersebut karena belum diberitahukan oleh klub kepadanya.
Karena hal inilah Alex mencurahkan unek-uneknya di media sosial yang menyebut Persikabo tidak membayar gajinya secara utuh, hingga menyebut hak-haknya sebagai pemain seperti fasilitas tak diberikan.
Kasus ini juga telah dibawa Alex ke DRC FIFA, di mana mantan pemain Persela Lamongan itu telah memenangi gugatan. Alhasil, Persikabo diharuskan membayar nominal yang diminta Alex.
Tidak terima, Persikabo sudah mengajukan banding ke FIFA. Sebab, kubu Persikabo menganggap apa yang dilakukan klub sudah sesuai dengan ketentuan.
Manajemen Persikabo pun melaporkan Alex ke polisi dengan dugaan pencemaran nama baik tim dan juga presiden klub, Bimo Wirjasoekarta akibat unggahannya di media sosial.
Ternyata polemik ini sampai ke telinga Presiden Brasil, Jair Bolsonaro. Lewat akun Instagram pribadinya @jairmessiasbolsonaro, sang presiden membagikan perkembangan kasus Alex.
"Kedutaan Brasil melaporkan bahwa ia (Alex) bersama pihak Kedutaan Indonesia pada tanggal 6 dan 7 Desember (2021) didampingi oleh seorang pengacara dan perwakilan pemerintah Brasil," tulis Bolsonaro, Jumat (10/12/2021).
"Jika tidak ada kendala hukum pengawasan, ada kemungkinan ia akan dapat meninggalkan negara itu (Indonesia) pada 13 Desember."
"Kedutaan Besar Brasil telah mendampingi sang pemain dan memberikan semua dukungan yang diperlukan."
Adapun buntut dari kasus ini, Alex tidak bisa bermain untuk Persita Tangerang di BRI Liga 1 musim ini. Sebab, paspor dan visa kerjanya yang habis Oktober 2021 ditahan karena tak ada surat keluar dari klub sebelumnya.
Berita Terkait
-
Dari Istana ke Penjara: Kisah Tragis Mantan Presiden Brasil yang Terjerat Hukum
-
Persib vs Persebaya, Maung Bandung Unggul 1-0, Laga Ditangguhkan Karena Hujan Badai
-
Head to Head Semen Padang vs PSBS Biak Lengkap dengan Statistik dan Performa Terkini
-
Dari Perserikatan ke BRI Super League: Era Baru dan Sejarah Para Juaranya
-
Persis Solo Sudahi TC di Yogyakarta, Manajemen Klub Sebut Ada Peningkatan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
Terkini
-
Maarten Paes Keluhkan Bekas Cedera, Absen di Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Gara-gara Maarten Paes, Arab Saudi Pusing 7 Keliling
-
Keuntungan Timnas Indonesia, Lini Serang Arab Saudi Sedang Tumpul
-
On This Day: Saat Persija Pecundangi PSM dan Raih Gelar Juara Liga Indonesia
-
Jarak Hotel Timnas Indonesia ke Stadion di Jeddah Bikin Geleng-Geleng, Setara Ciseeng-GBK!
-
Menpora Cipika-Cipiki dengan Skuad Arab Saudi, Kenapa?
-
Trio Bek Timnas Indonesia Catat Rekor Mengerikan Jelang Lawan Arab Saudi
-
Ole Romeny Belum Tampil di Klub Tapi Justru Bela Timnas Indonesia, Ini Respons Oxford United
-
Intip Latihan Intensif Arab Saudi Jelang Lawan Timnas Indonesia, Targetkan Start Sempurna
-
Kata-kata Patrick Kluivert H-2 Laga Hidup Mati Arab Saudi vs Timnas Indonesia