Suara.com - Aksi tak terduga dilakukan legenda Manchester United, Roy Keane saat memberi selamat kepada sang istri yang berulang tahun.
Cara Roy Keane mengucapkan selamat ulang tahun kepada istri, Theresa Doyle tak romantis dan justru mengundang gelak tawa.
Terkenal sebagai pesepak bola yang berwatak keras di atas lapangan dan memiliki sisi amarah yang tak bisa dikontrol, Roy Keane ternyata miliki sifat jenaka.
Hal itu diperlihatkan saat Theresa, perempuan yang telah dinikahinya selama 20 tahun, berulang tahun beberapa waktu yang lalu.
Keane berbagi momen ketika pergi berlibur bersama sang istri, melalui sebuah foto yang diunggah pada akun Instagram pribadi.
Namun dalam unggahan itu, Keane hampir membuat seluruh wajah Theresia tak kelihatan dan hanya membuat dirinya yang jelas terlihat dalam foto.
"Selamat ulang tahun untuk istri pertamaku," tulis Keane.
Sontak, unggahan Keane ini mendapat respons dari beberapa rekan sejawatnya yang tak bisa menahan tawa melihat tingkah mantan kapten Setan Merah ini.
Dilansir dari The Sun, Theresa dan Keane adalah dua insan yang sama-sama berasal dari Nottingham, tahun 1992 menjadi awal perjumpaan mereka.
Baca Juga: Jumpa Atletico Madrid di Fase Gugur Liga Champions, Kans Manchester United Juara Besar
Kala itu Keane masih bermain untuk klub kota tersebut, Nottingham Forest di bawah asuhan Brian Clough.
Tempat asal mereka juga menjadi saksi cinta suci dalam janji pernikahan sakral, digelar di Gereja Our Lady Crowned di Mayfield, Cork.
Tak seperti sosoknya yang begitu kasar saat masih aktif bermain sebagai pesepak bola, Keane benar-benar menjauhkan kehidupan keluarga dari publik.
Keane memiliki 5 anak hasil buah cinta pernikahanya dengan Theresa. Masing-masing bernama Shannon, Caragh, Aidan, Leah dan Alanna.
"Saya tidak benar-benar menyebut dia di depan umum, tetapi dalam keadilan baginya, dia telah menjadi batu karang dalam hidup saya," ucap Keane.
"Hanya sangat jenius, bagaimana dia membaca saya lebih baik daripada saya membaca diri saya sendiri."
Berita Terkait
-
Bukan Manchester United, Newcastle Favorit Dapatkan Kieran Trippier
-
Frenkie de Jong Diincar MU, Faktor Cuaca Manchester Bisa Jadi Kendala
-
Atletico Madrid vs Manchester United di 16 Besar, Pertemuan Perdana Setelah 30 Tahun
-
Jaga Silaturahmi, Ole Gunnar Solskjaer Kirim Parsel ke Staf MU Jelang Natal
-
Cari Striker Murah, Barcelona Incar Pemain Manchester United Edinson Cavani
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata