Suara.com - Duo legiun asing Persib Bandung yang baru, yakni duo striker David da Silva dan Bruno Cantanhede masih belum bisa mengikuti sesi latihan bersama skuad Maung Bandung hari ini. Ini merupakan latihan perdana Persib dalam menyambut putaran kedua kompetisi BRI Liga 1.
Kondisi sama juga terjadi pada pemain asing lainnya, yakni gelandang Mohammed Rashid.
Ketiga legiun asing ini masih harus menjalani karantina 10-14 hari di Jakarta sejak kedatangannya ke Tanah Air.
"Minimal karantina sekarang 10 hari. Jadi, para pemain yang tiba dari luar negeri tentu tidak bisa mengikuti latihan dalam waktu yang cukup lama," ungkap pelatih Persib, Robert Alberts seperti dikutip dari AyoBandung --jaringan Suara.com, Selasa (21/12/2021)
Kendati latihan perdana di Stadion Geloran Bandung Lautan Api (GBLA) hari ini tidak diikuti oleh tiga pemain asingnya, Robert memastikan jika mereka tetap akan dipantau kondisinya oleh tim pelatih setiap hari.
"Kami yakin mereka disiplin dan punya mindset yang positif untuk segera bergabung setelah karantina selesai," tutur pelatih kawakan berpaspor Belanda itu.
Dalam sesi latihan perdana hari ini, para pemain Persib sendiri digenjot latihan fisik dengan intensitas sedang.
Dalam sesi latihan ini, sejumlah penggawa Maung Bandung juga harus absen. Sebut saja bek veteran Victor Ibgonefo dan penyerang naturalisasi Ezra Walian yang sedang memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 di Singapura.
Baca Juga: Gantikan Dokter Gadungan, PSS Sleman Akhirnya Punya Dokter Tim yang Baru
Tag
Berita Terkait
-
Menang atas Dewa United, Bojan Hodak Apresiasi Pertahanan Persib Bandung
-
Persib Bandung Tetap Menang dengan 10 Pemain, Bojan Hodak: Pertandingan Sangat Berat
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Fakta Baru Bursa Pelatih Timnas Indonesia, Tawaran PSSI ke Timur Kapadze Tidak Kongkret
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Mulai Diseleksi Pekan Depan
-
Isu Panas Pelatih Timnas Indonesia Setelah STY dan Patrick Kluivert Digaji Rendah
-
Calon Pelatih Timnas Timur Kapadze: Datang ke Indonesia karena Rahmat dari Allah SWT
-
Akhrirnya! PSSI Hubungi Timur Kapadze: Mau Melatih Timnas Indonesia?
-
Timnas Malaysia U-22 Andalkan Striker Keturunan Skotlandia di SEA Games 2025
-
4 Pelatih Ini Masih Punya Kontrak dengan Klub dan Timnas, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia?
-
Dewa United Kalah dari Persib Bandung, Jan Olde: Kami Berada dalam Periode Kurang Baik
-
Vietnam Diperkuat Eks Gelandang Timnas Bulgaria U-21 di SEA Games 2025
-
Daftar Pemain Timnas Thailand U-22 untuk SEA Games 2025 Jadi Sorotan, Kabar Baik untuk Indonesia