Suara.com - Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick menegaskan timnya tak memiliki rencana untuk belanja pemain bada jendela transfer Januari 2022. Dia cukup puas dengan skuad yang ada.
Manchester United masih tertahan di papan tengah klasemen Liga Inggris saat separuh musim 2021/2022 telah berjalan.
The Red Devils untuk sementara menduduki peringkat keenam klasemen dengan koleksi 31 poin, tertinggal 19 poin dari Manchester City di posisi teratas, tetapi memiliki dua tabungan laga.
Manchester United naik ke peringkat keenam setelah mengalahkan Burnley 3-1 dalam laga pekan ke-20, Jumat (31/12/2021) dini hari WIB.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Ada Man United vs Burnley
Gol-gol Setan Merah dicetak Scott McTominay, bunuh diri Ben Mee, dan mega bintang Cristiano Ronaldo. Sementara tim tamu membalas satu gol lewat Aaron Lenon.
Meski Manchester United belum tampil optimal selepas ditanganinya, Ralf Rangnick memberi isyarat bahwa mereka tak akan beli pemain pada Januari nanti.
“Fokus saya adalah pada pemain saat ini. Seperti yang saya katakan, kami memiliki pemain yang cukup dalam di skuat dan tidak ada kekurangan jumlah pemain," kata Rangnick dikutip laman resmi MU, Jumat (31/12/2021).
Menurut Rangnick, membeli pemain di jendela transfer Januari tidaklah ideal, kecuali sosok yang diincar benar-benar bisa memberikan banyak impak kepada tim.
"Transfer di jendela musim dingin hanya masuk akal jika mereka benar-benar membantu Anda dan meningkatkan kualitas," tutur Rangnick.
Baca Juga: Manchester United Tak Kunjung Melejit, Rangnick Enggan Salahkan Pemain
"Sejauh ini, kami belum membicarakan itu. Fokus saya dalam beberapa minggu terakhir adalah pada skuat saat ini," tambahnya.
baca juga
-
>
Kylian Mbappe Tutup Peluang Gabung Real Madrid di Bursa Transfer Januari
-
>
Ferran Torres Anggap Pindah dari Man City ke Barcelona Sebagai Peningkatan Karier
-
>
MU Nyaris Kalah Lawan Magpies, Legenda Tak Segan Kecam Ronaldo dan Fernandes
Komentar
Berita Terkait
-
Tottenham Hotspur Kian Dekat Amankan Jasa Ivan Perisic
-
Cristiano Ronaldo Bakal Jadi Kapten Manchester United Musim Depan?
-
Cristiano Ronaldo akan Ambil Ban Kapten Manchester United dari Harry Maguire
terpopuler
-
Begini Kondisi Anak Ridwan Kamil Terkini, Emmeril Khan Hilang di Sungai Aare Swiss
-
6 Gaya Wulan Guritno Pakai Bikini Sampai Gaun Transparan, Bikin Mata Kaum Adam Melotot
-
Viral Kabar Anak Ridwan Kamil Ditemukan Usai Hanyut di Sungai Aare Swiss
-
Mengenang Sikap Bijak Buya Syafii Usul Ahok Dipenjara 400 Tahun, Ini Momen Kedekatan Keduanya
-
Guru Besar ITB Sarankan Pakai Air Galon Isi Ulang Guna Mengatasi Masalah Sampah Plastik