Suara.com - Setelah Otavio Dutra, Persija Jakarta kembali memperpanjang kontrak satu pemain. Dia adalah bek muda Ilham Rio Fahmi.
Sebagai pemain muda, Ilham cukup mentereng di putaran pertama BRI Liga 1. Sebanyak 14 laga yang dimainkan olehnya dinilai memberikan kontribusi positif untuk tim.
Oleh sebab itu, manajemen Persija tidak ragu memperpanjang kontraknya. Ia langsung disodori kontrak selama 3,5 tahun oleh manajemen tim.
“Alhamdulillah, senang, dan bersyukur bisa lama di Persija. Insya Allah saya bisa membuktikan kepada manajemen yang sudah mempercayai saya untuk perpanjang kontrak,” kata Ilham Rio dilansir dari laman resmi klub.
Ilham biasa dipasang Pelatih Angelo Alessio sebagai bek sayap atau gelandang sayap. Di usianya yang masih muda, diharapkan sang pemain bisa terus berkembang.
Pemain 20 tahun itu berjanji bakal terus maksimal jika dimainkan. Ia sadar masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki lagi supaya bisa terus menjadi lebih baik.
“Target saya tentu harus bermain lebih baik lagi di setiap kesempatan yang diberikan. Evaluasi dari permainan saya adalah kesalahan-kesalahan kecil yang harus dikurangi dan dihilangkan," terangnya.
"Saya harus berjuang dan berdoa semoga bisa membantu tim lebih baik lagi," pungkas pemain jebolan akademi Persija ini.
Sebelumnya, Persija sudah mengenalkan beberapa pemain baru untuk mengarungi putaran kedua BRI Liga 1.
Baca Juga: Persita Tangerang Boyong Penyerang Brasil Taylon Correa
Mereka adalah Ichsan Kurniawan, Christian Christianson, Ahmad Bustomi, Makan Konate, dan Ikhwan Ciptadi Muhammad.
Adapun putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022 akan berlangsung di Bali mulai 6 Januari mendatang. Persija dijadwalkan melawan PSIS Semarang di laga pembuka.
Tag
Berita Terkait
-
Aturan Terbaru Uji Coba Penonton Liga 1, Maksimal 25 Persen Kapasitas Stadion
-
Tua-tua Keladi, Thiago Silva Perpanjang Kontrak di Chelsea Hingga 2023
-
Borneo FC Resmi Datangkan Indra Mustafa dari Persib Bandung
-
Persiraja Targetkan Keluar dari Zona Degradasi
-
Bektur Talgat Uulu Tetap Dipersiapkan Masuk Skuad Juku Eja
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Jelang Duel, Eddie Howe Blak-blakan Akui Kagumi Jose Mourinho
-
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Duel Dua Tim Pesakitan
-
Shin Tae-yong Prioritaskan Timnas Indonesia Jika Dapat Tawaran dari PSSI
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
-
Prediksi Union SG vs Inter Milan: Misi Nerazzurri Lanjutkan Tren Tak Terkalahkan
-
Pelatih Brasil Akui Persija Jakarta Kini Mematikan di Bola Mati
-
Enggan Berpikir Jauh, Persita Tangerang Fokus Laga Demi Laga
-
Atletico Madrid Marah Besar, Laporkan Arsenal ke UEFA Gegara Air Panas
-
Barcelona Terancam Bangkrut? Tumpukan Utang Menggunung, Pendapat Menurun
-
Jadwal Lengkap Pekan ke-10 Super League 2025/2026, Ada MU vs Persija