Suara.com -
Pelatih tim nasional putri Australia Tony Gustavsson menyebut bahwa skuadnya mewaspadai motivasi besar Indonesia menjelang pertemuan kedua tim pada laga Grup B Piala Asia Wanita 2022 di Mumbai, India, Jumat (21/1/2022).
"Kami akan menghadapi Indonesia yang sangat termotivasi karena mereka mewakili negaranya dengan kebanggaan. Mereka tentu akan bekerja keras di sini," ujar Gustavsson dikutip dari laman AFC seperti dimuat Antara, Kamis.
Juru taktik asal Swedia itu pun meminta agar anak-anak asuhnya tidak menganggap remeh Timnas Putri Indonesia.
Gustavsson tidak ingin skuadnya tergelincir karena mereka melakukan pendekatan yang keliru dalam pertandingan. Australia dipastikannya tampil maksimal untuk memenangkan laga tersebut.
Skuad berjuluk "Matildas" itu pun diinstruksikan untuk fokus dan konsentrasi penuh sepanjang laga karena Indonesia disebutnya dapat menyerang melalui serangan balik.
"Kami mesti bekerja keras untuk menghentikan serangan balik mereka. Akan menjadi hal buruk kalau kami kehilangan bola di area berbahaya. Laaan dapat menyerang dengan teknik dan kecepatan mereka. Jadi kami wajib bermain dengan performa 'A'," tutur Gustavsson.
Dalam kesempatan yang sama, Tony Gustavsson juga mengapresiasi keberhasilan Indonesia lolos ke Piala Asia Putri 2022, yang menjadi kesempatan pertama dalam kurun waktu 33 tahun terakhir.
"Saya kagum dan gembira melihat perkembangan Indonesia. Saya mau mengucapkan selamat untuk mereka yang sudah bermain bagus di fase kualifikasi sehingga bisa melangkah ke turnamen ini," kata pria berusia 48 tahun itu.
Timnas putri Indonesia akan berhadapan dengan Australia di Stadion Mumbai Football Arena, Mumbai, India, pada Jumat (21/1), mulai pukul 17.00 WIB.
Baca Juga: Jelang Hadapi Sederet Bintang Liga Inggris Milik Australia, Timnas Putri Indonesia Bisa Apa?
Termasuk edisi tahun 2022, tim berjuluk Garuda Pertiwi itu sudah lima kali berkompetisi di Piala Asia Putri dengan penampilan terakhir pada tahun 1989. Prestasi terbaik Indonesia adalah menjadi semifinalis pada 1977 serta 1986.
Sementara Australia merupakan tim yang sangat diunggulkan di Piala Asia terkini. Mereka merupakan tim peringkat keempat Olimpiade Tokyo 2020 dan saat ini menghuni peringkat ke-11 FIFA. Sedangkan Timnas putri Indonesia berada di posisi ke-94 FIFA.
Di Piala Asia 2022, Australia membawa para pemain terbaiknya yang bermain di klub-klub Eropa, seperti Arsenal, Manchester City, Chelsea dan Olympique Lyonnais, termasuk pesepak bola putri terbaik kedua dunia FIFA tahun 2021, Samantha Kerr.
Berita Terkait
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Jacksen F. Tiago Turun Gunung, Sebut Pembinaan Usia Dini Kunci Emas Sepak Bola Putri Indonesia
-
Tren Steak Premium: Eksplorasi Rasa Daging Sapi Australia di Awal Tahun
-
Airlangga Yakin Lahan Papua Lebih Bagus untuk Food Estate Ketimbang Australia
-
Pemain Timnas Australia Klarifikasi Usai Dirumorkan Gabung Persebaya Surabaya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman