Suara.com - Pemain pinjaman Everton, Donny van de Beek tengah menanti kelahiran anak pertama, buah cintanya dengan Estelle Bergkamp.
Estelle Bergkamp merupakan putri dari legenda Arsenal, Dennis Bergkamp. Keduanya sudah menjalin hubungan asmara dengan Donny sejak 2019 lalu.
Akhir tahun lalu Donny dan Estelle mengumumkan bahwa mereka sedang menantikan kehadiran anak pertama mereka.
Satu bulan setelah itu, Estelle Bergkamp memamerkan kondisi kehamilannya lewat sebuah foto yang diunggah pada akun Instagram pribadi.
Dalam foto tersebut, Estelle terlihat tengah bercermin sambil memamerkan perutnya yang semakin membuncit, terlihat pula tempat tidur bayi yang sudah dipersiapkan.
Romansa hubungan Van de Beek dengan sang kekasih seolah menjadi pelipur lara pemain asal Belanda setelah masa-masa suram bersama Manchester United.
Mantan bintang Ajax Amsterdam itu sudah terpinggirkan sejak didatangkan Man United era Ole Gunnar Solskjaer, hingga akhirnya kedatangan Ralf Rangnick membawa perubahan.
Bukan menjadikan Donny sebagai pemain utama di skuatnya, namun justru membuat sang pemain hilang dari peredaran skuat berjuluk Setan Merah itu. Van de Beek dipinjamkan Man United ke Everton.
Keputusan peminjaman itu sekaligus mengakhiri keseharian Donny van de Beek di bangku cadangan selama berseragam Setan Merah.
Hal itu dibuktikan setelah Donny tampil menonjol untuk Everton di laga melawan Leeds United, kemenangan dengan skor 3-0 tak lepas dari performanya yang fenomenal.
Bahkan manajer baru Everton, Frank Lampard, menyebut penampilan Van de Beek sangat luar biasa.
"Saya pikir Donny van de Beek hebat. Bermain seperti itu di rumah - ketenangannya, tingkat kerjanya, dan kecerdasannya luar biasa," ucap Lampard.
[Penulis: Eko Isdiyanto]
Berita Terkait
-
Cole Palmer ke Manchester United Gantikan Bruno Fernandes?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City
-
Manchester United Serius Kejar Kader Meite dari Rennes, Saling Sikut dengan Al Hilal
-
Detail Kecil Perubahan Ala Michael Carrick: Metode Latihan Baru, Bangkitkan Mental Juara King MU
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Kondisi Terkini Asnawi Mangkualam, Cedera Parah Hingga Harus Operasi
-
Deretan Fakta Menarik Matchday Terliar Liga Champions 2025/2026 Tadi Malam
-
Jejak 6 Pemain Keturunan Indonesia di Ajax Amsterdam Sebelum Maarten Paes
-
Tanpa Kurzawa dan Dion Markx, Andrew Jung Siap Jadi Tumpuan Persib di Stadion Manahan
-
Bukan Cuma Soal Postur, Ini Alasan Teknis Bojan Hodak Rekrut Dion Markx
-
Kualitas Maarten Paes Diremehkan, Disebut Tak Bakal Jadi Kiper Nomor Satu Ajax
-
Separah Apa Cedera Asnawi Mangkualam? Ancaman untuk Timnas Indonesia di FIFA Series
-
Rival Timnas Indonesia, Vietnam Kini Punya Tembok 3 Kiper Eropa Jelang Piala AFF 2026
-
Kronologis Asnawi Mangkualam Berakhir Tragis Akibat Cedera ACL Saat Sesi Latihan Bersama Port FC
-
Malam Penentuan di Liga Europa: Nasib 2 Pemain Timnas Indonesia di Ujung Tanduk