Suara.com - Kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi, akhirnya bereaksi usai dirinya dikabarkan menjadi calon pemain naturlisasi untuk timnas Indonesia.
Awal mula munculnya kabar naturalisasi Emil Audero ini diketahui dari Exco PSSI, Hasani Abdulgani. Sebab, ia menyebut bahwa timnya sudah punya janji untuk bertemu pemain keturunan yang dilirik Shin Tae-yong.
"Rabu malam besok waktu Eropa atau Kamis pagi waktu Indonesia, kolega (agen) kami sudah janjian 'dinner' bersama manager dan pemain yang diminati oleh Shin Tae-yong," tulis Hasani.
"Siapakah di antara Emil Audero Mulyadi atau Jordy Wehrmann yang menjadi pemain keturunan keempat timnas?" tutupnya.
Setelah kabar tersebut, Emil Audero kini membuat postingan di Instagram Stories. Unggahan itu juga dibuat sebelum ia bertemu tim atau agen dari PSSI.
Kiper berusia 25 tahun ini mengunggah potretnya sedang mengenakan jaket klubnya, Sampdoria. Pemain yang lahir di Mataram ini menatap bola yang ada di depannya.
Emil Audero kemudian menuliskan satu kata saja. 'Fokus' tulis kiper jebolan akademi Juventus tersebut sebagai narasi unggahannya.
Sementara itu, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong juga telah mengakui bahwa ia Emil Audero untuk dinaturalisasi demi memperkuat skuad Garuda.
Menurutnya, banyak keuntungan yang bisa didapat andai pemain keturunan Italia-Indonesia itu memperkuat Timnas Indonesia.
Baca Juga: 5 Pesepakbola Paling Menjengkelkan Versi Mark Clattenburg, Eks Wasit Liga Inggris
"Kiper yang ingin dinaturalisasikan itu benar. Beda memang posisinya dari yang lain, tapi saya menginginkan pemain seperti itu," kata Shin Tae-yong saat ditemui di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (2/3/2022).
"Dengan kemampuan dia yang baik datang ke Indonesia, mungkin nanti menyampaikan budaya-budaya yang baik untuk kiper Indonesia," terangnya.
Namun, Shin Tae-yong tak bisa memastikan Emil bersedia atau tidak membela Timnas Indonesia.
"Tapi saya tak bisa pastikan dia bisa dinaturalisasi atau tidak," pungkas pelatih berusia 51 tahun tersebut.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Ingin Emil Audero Mulyadi Perkuat Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Emil Audero Mulyadi Gabung Timnas Indonesia, 4 Pemain Ini Terancam Kehilangan Posisi di Skuad Garuda, Nadeo Nomor Satu
-
3 Alasan Emil Audero Mulyadi Bersedia Perkuat Timnas Indonesia, Nomor Satu karena Shin Tae-yong
-
Masuk Radar Naturalisasi Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi Ternyata Ingin Dipulangkan Juventus
-
Kemenpora Follow Instagram Emil Audero Mulyadi, Kode Bisa Bela Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Korban Brutal Tendangan Kungfu Muhammad Hilmi Gimnastiar Kejang-kejang Hingga Rusuk Retak
-
Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Dipermalukan Striker Didikan Pelatih Timnas Indonesia
-
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Marcus Rashford Diminta Pulang ke Old Trafford
-
Enzo Maresca Dipecat, Lalu Ruben Amorim, Berikutnya Arne Slot?
-
Terkuak! Ruben Amorim Frustasi, Ingin Beli Ollie Watkins tapi MU Malah Rekrut Sesko
-
Dear Jepang, Timnas Indonesia Kini Dilatih John Herdman, Pelatih yang Buat Kalian Malu
-
Kontroversi Pertama Darren Fletcher, Serang Balik Legenda MU yang Banyak Kritik
-
Persib vs Persija, Dua Macan Muda On Fire Hadapi Maung Bandung
-
Cristiano Ronaldo Investasi AI, Lionel Messi Ketinggalan Zaman Akui Tak Pernah Pakai ChatGPT
-
Dipecat Chelsea karena Tak Profesional, Enzo Maresca Akhirnya Buka Suara