Suara.com - Barcelona sukses mengamankan tiga poin di pekan ke-30 La Liga usai mengalahkan Sevilla, Senin (4/4/2022) dini hari WIB. Dalam pertandingan yang berlangsung di Camp Nou, Barcelona menang dengan skor 1-0.
Gol tunggal kemenangan Barcelona dalam laga tersebut dicetak oleh Pedri di menit 72.
“Itu adalah gol yang luar biasa,” kata pelatih Barcelona Xavi Hernandez pasca pertandingan yang dikutip Marca, Senin (4/4/2022).
“Ini adrenalin. Saya punya perasaan bahwa itu akan datang. Saya suka menang dan saya percaya bahwa tim pantas mendapatkannya."
“Kami menang dan kami menikmati diri kami sendiri. Suasananya luar biasa."
Tambahan tiga poin mengantar Barcelona ke posisi dua klasemen sementara La Liga. Mengantongi 57 poin dari 29 laga, Barcelona menyalip Sevilla yang pekan ini harus turun satu posisi.
Mengantongi 57 poin dari 29 laga, Barcelona saat ini terpaut 12 poin dari Real Madrid yang berada di puncak klasemen dengan 69 poin dari 30 pertandingan.
Masih mengantongi sembilan pertandingan sisa, secara matematis Barcelona masih berpeluang mengambil alih puncak klasemen dari Real Madrid. Tentunya dengan syarat kemenangan beruntun di laga sisa dan Real Madrid terpeleset di akhir musim.
Bicara peluang timnya untuk merebut gelar La Liga musim ini, Xavi Hernandez menegaskan jika Los Cules akan berjuang hingga akhir.
Baca Juga: Kylian Mbappe Buka Suara Terkait Masa Depannya Usai Bantu PSG Menang 5-1 atas Lorient, ke Madrid?
"Soal gelar La Liga, selama hitung-hitungan tidak mengatakan sebaliknya, kami akan terus berjuang. Kami akan mencoba. Kami akan mencoba memenangkan semua pertandingan. Sulit untuk melihat Real Madrid kehilangan poin, tetapi kami akan mencoba sampai akhir,” pungkas Xavi.
Berita Terkait
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
Takut Dikudeta Pemain? Xabi Alonso Ubah Gaya Pendekatan ke Mbappe Cs
-
Real Madrid Tutup Tahun 2025 dengan Kabar Buruk, Xabi Alonso Dituntut Ambil Keputusan Cepat
-
Jalani Operasi Jantung Berisiko, Roberto Carlos Keluar dari Masa Kritis
-
Kolaborasi dengan FC Barcelona, BRI Luncurkan Kartu Debit Edisi Khusus
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ruben Amorim Peringatkan Rival Premier League: Pemain Pulih, MU Bangkit!
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Diuji Bournemouth, Big Match Manchester City vs Chelsea
-
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Optimistis Tembus Liga Champions Meski Badai Cedera Menghadang
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
Pernah Bertemu di Uji Coba, Bojan Hodak Percaya Diri Hadapi Ratchaburi FC
-
Manchester United dan Chelsea Bidik Mike Maignan, AC Milan Ketar-ketir
-
Gabriel Magalhaes Bongkar Alasan Buat Gestur Pancing Emosi Pemain Aston Villa
-
Pep Guardiola Bersitegang dengan Awak Media Gegara Rumor Antoine Semenyo
-
Eks Liverpool Minta Arteta Tendang Gyokeres Usai Gol Comeback Gabriel Jesus
-
Arsenal Patahkan Rekor Aston Villa, Mikel Arteta Sebut Pemain Sebagai Sosok Kunci