Suara.com - Pelatih Chelsea Thomas Tuchel menegaskan bahwa tidak ada penyesalan meski skuadnya tersingkir dari Liga Champions setelah kalah agregat dari Real Madrid.
Chelsea yang tertinggal 3-1 di leg pertama, langsung menekan sejak awal di Santiago Bernabeu, Rabu (13/4/2022). Chelsea unggul tiga gol melalui Mason Mount (15'), Antonio Rudiger (51'), dan Timo Werner (75').
Namun Real Madrid akhirnya bisa memaksakan laga berlanjut ke extra time melalui gol Rodrygo (80'). Selanjutnya, Karim Benzema mencetak gol penentu di extra time (96').
Hasil tersebut membuat Chelsea yang berstatus juara bertahan harus terhenti di semifinal Liga Champions setelah kalah agregat 4-5 dari Real Madrid.
Meski gagal ke semifinal, Thomas Tuchel menegaskan bahwa tidak ada penyesalan setelah hasil tersebut. Pelatih asal Jerman tersebut melihat skuatnya sudah kerja keras bermain.
"Ini adalah kekalahan yang dapat kami terima, karena kami tidak meninggalkan apapun di sana untuk disesali. kami hanya kurang beruntung," kata Tuchel usai laga seperti dikutip dari Bbc Sport.
"Kami menunjukkan kualitas dan karakter yang dimiliki tim ini dan pantas untuk lolos. Tidak ada yang perlu disesali," lanjut pelatih Chelsea asal Jerman itu.
Namun demikian, Tuchel mengkritik kesalahan dalam dua leg yang berujung pada gol-gol Real. Gol perpanjangan waktu Benzema datang setelah Antonio Rudiger tergelincir di dalam kotak.
“Kami memiliki defisit besar yang harus diatasi karena kami melakukan kesalahan besar di leg pertama dan hari ini kedua gol datang dari kesalahan kami,” tambah Tuchel.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Villarreal Singkirkan Bayern Munich di Liga Champions
"Mereka memanfaatkan kesalahan dengan kualitas individu dan itu sudah cukup karena pada dua leg kami melakukan terlalu banyak kesalahan besar ini," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Cedera Otot Paha, Eder Militao Harus Menepi Selama 2 Pekan
-
Real Madrid Incar Dua Bintang Premier League: Pemain Jenius Chelsea dan Motor Liverpool
-
Tak Betah di Penjara Artis, Eks Real Madrid Robinho Merengek Minta Pindah
-
Merendah, Bintang Muda Real Madrid Puji Setinggi Langit Lamine Yamal
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Fans Garuda Harus Sabar! PSSI Mulai Seleksi Pelatih Timnas Indonesia Pekan Depan
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Timur Kapadze Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Melokal Kenakan Batik
-
Timur Kapadze Gantikan Nova Arianto Latih Timnas Indonesia U-17?
-
Termasuk Timnas Indonesia, RI Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025
-
PSSI Akui Sulit Temukan Pengganti Nova Arianto di Timnas Indonesia U-17
-
Tak Masuk Kode PSSI, Timur Kapadze Batal Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia?
-
Dari Mesut Ozil Kini Timur Kapadze Salat Jumat di Masjid Istiqlal
-
Marc Klok Minta GBLA Penuh: Siap Hadapi Nick Kuipers dan Edo Febriansah
-
Dirtek PSSI Buka Suara, Sebut Sosok Ini Layak Tangani Timnas Indonesia
-
Ada Pelatih Keturunan Maluku, Prediksi 5 Pelatih Timnas Indonesia yang Baru