Suara.com - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone mengatakan timnya tak akan mengubah gaya ataupun filosofi bermain yang biasa mereka lakukan, kendati mendapat kritik tajam karena dianggap terlalu bertahan.
Hal ini dikatakan Simeone jelang Atletico menjamu tim raksasa Inggris, Manchester City pada leg kedua perempatfinal Liga Champions di Estadio Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, Kamis (14/4/2022) dini hari WIB nanti.
Setelah menelan kekalahan 0-1 pada leg pertama di Manchester pekan lalu lewat gaya bermain yang terlalu defensif yang tak membuahkan satupun tembakan ke gawang, Atletico dihujani kritik.
Ini termasuk dari mantan pelatih mereka, Arrigo Sacchi, yang menyebutnya "sepakbola prasejarah dari tahun 60-an."
"Hati-hati kalau bicara!" ketus Simeone dalam konferensi pers jelang laga Atletico Madrid vs Manchester City, Rabu.
"Saya telah melatih sejak 2005-06 dan saya lebih memilih selalu menghormati rekan-rekan saya. Tapi selalu saja mantan pemain atau pelatih yang memilih membuka mulutnya untuk menarik perhatian. Saya tak perlu mengacuhkan mereka.
Simeone mengatakan bahwa timnya, yang mencapai final Liga Champions pada 2014 dan 2016, memiliki identitas dan akan berpegang kepadanya, meski harus memenangi laga pada dini hari nanti untuk tiket semifinal.
"Kami akan melawan tim yang bermain sangat baik. Permainan posisional yang sangat baik, tapi kami memiliki harapan. Tentunya harapan saja tidak cukup, tapi kami akan mencoba merebut laga ini di mana kami bisa memukul mereka," kata pelatih asal Argentina berjuluk El Cholo itu.
"Kata-kata tidak akan berarti, yang penting adalah apa yang terjadi setelah laga mulai."
Baca Juga: Tantang Liverpool di Anfield, Jurgen Klopp Minta Benfica Siapkan Mental
"Kami telah bermain seperti ini selama satu dekade dan kami menikmatinya. Kami tak ingin memuaskan semua orang, kami tak akan mengubah gaya dan filosofi bermain kami hanya dalam semalam!"
"Kami memiliki strategi dan kami akan selalu berada dalam rencana ini. Kami tahu bagaimana City bermain, Anda tidak boleh memberi mereka ruang.
"Biarkan orang berkata semau mereka. Kami bermain apa yang kami mainkan, kami memiliki rencana sendiri dan kami akan terus bermain dengan gaya kami tak peduli apapun yang diomongkan oleh para pundit," tukas Simeone.
Berita Terkait
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Thierry Henry: Start Sempurna Arsenal di Liga Champions Percuma Jika Gagal Juara
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Lolos Babak 16 Besar dan Kokoh di Puncak
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt
-
Jadwal Gila Inter, Pasukan Chivu Langsung Hadapi Pisa Kurang dari 72 Jam Usai Kalah dari Arsenal
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?
-
Prabowo Subianto Diundang ke Piala Dunia 2026
-
Bos Persib Konfirmasi Layvin Kurzawa Sudah di Bandung
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Berapa Gaji Shayne Pattynama, Segini Kisaran Biaya yang Harus Disiapkan Persija
-
Pesan Haru Casemiro Usai Umumkan Perpisahan dengan Manchester United