Suara.com - Manchester City akan kembali menghadapi Liverpool. Kali ini, kedua tim yang tengah bersaing ketat dalam perebutan gelar juara Liga Inggris itu akan saling mengalahkan di semifinal Piala FA 2021/2022.
Duel Manchester City vs Liverpool di babak empat besar Piala FA 2021/2022 ini akan berlangsung di Stadion Wembley, London, pada Sabtu (16/4/2022) pukul 21.30 WIB.
Manchester City menatap pertandingan ini dengan masalah besar. Mereka terancam tak diperkuat beberapa pemain andalannya seperti Kevin De Bruyne, Kyle Walker, dan mungkin Phil Foden.
De Bruyne dan Walker mengalami cedera ketika menghadapi Atletico Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021/2022 pada Kamis (14/4/2022) lalu. Sementara kepala Phil Foden harus diperban ketika tampil di laga yang sama.
“Kami dalam masalah besar. Kami tidak bisa melupakan kami bermain tiga hari lalu di pertandingan yang sulit melawan Liverpool. Kami datang ke sini, kami memiliki banyak cedera," kata Pep Guardiola kepada BT Sport dikutip dari Sky Sports, Jumat (15/4/2022).
Berbeda dengan Liverpool, Manchester City memang harus bekerja ekstra keras untuk bisa lolos ke semifinal Liga Champions. Setelah menang 1-0 di leg pertama, mereka susah payah menahan imbang Atletico Madrid di Estadio Wanda Metropolitano dengan skor 0-0.
Pada leg kedua, Manchester City terlihat masih menurunkan banyak pemain inti seperti ketika menahan imbang Liverpool 2-2 dalam pekan ke-32 Liga Inggris tiga hari sebelumnya.
Hal itu berkebalikan dengan Liverpool yang ketika ditahan imbang Benfica 3-3 di Anfield pada leg kedua perempat final Liga Champions, mayoritas pemain yang diturunkan adalah pelapis.
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi dalam beberapa minggu ke depan, tetapi hari ini kami akan merayakannya [kelolosan ke semifinal Liga Champions]," beber Guardiola.
"Ini adalah ketiga kalinya dalam sejarah Manchester City kami berada di semi-final Liga Champions, dan itu adalah kesuksesan besar bagi kami. untuk berada disana."
Tag
Berita Terkait
-
Kembali Tantang Manchester City di Semifinal Piala FA, Jurgen Klopp Minta Liverpool Tingkatkan Level
-
Fakta Menarik Man Utd vs Norwich, Tuan Rumah Hanya Menang 1 Kali dari 5 Laga Terakhir
-
3 Alasan Liverpool Bisa Terjungkal Lawan Villarreal di Semifinal Liga Champions
-
Persaingan Gelar Juara Paling Ketat dalam Sejarah, dari Liga Inggris hingga Eredivisie
-
Jack Grealish Kembali Sindir Pemain Atletico Madrid, Masih Dendam?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Kata-kata Shin Tae-yong soal Nova Arianto Gagal di Piala Dunia U-17 2025
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye