Suara.com - Comeback dramatis Real Madrid atas Sevilla dalam laga pekan ke-32 Liga Spanyol sukses melecut kepercayaan diri Los Blancos terkait perburuan gelar juara musim ini.
Duel Sevilla vs Real Madrid di Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Seville, Senin (18/4/2022) dini hari WIB, berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan El Real.
Hebatnya, Real Madrid sempat tertinggal dua gol lebih dulu pada babak pertama sebelum melakoni comeback dramatis lewat gol-gol yang dicetak Rodrygo (50'), Nacho Fernandez (82'), dan Karim Benzema (90+2').
“Selebrasi hebat gol Benzema adalah karena cara kami bangkit," kata Carlo Ancelotti dikutip dari Marca, Senin (18/4/2022).
Menurut Ancelotti, comeback dramatis atas Sevilla bisa diartikan sebagai bukti bahwa Real Madrid musim ini memiliki kualitas dan karakter yang bagus sebagai sebuah tim. Dia pun mulai berani membicarakan kans meraih gelar Liga Spanyol musim ini.
Kemenangan atas Sevilla membuat Real Madrid kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 75 poin dari 32 pertandingan, unggul 15 poin dari Barcelona di tempat kedua yang punya satu tabungan laga dan baru akan memainkan matchday pekan ke-32 malam ini.
"Semua orang menunggu kami terpeleset, tetapi tim ini tidak terpeleset karena mereka (para pemain) punya hati, mereka punya karakter dan kepribadian. Kami belum memenangi liga, tetapi kami telah memberikan dorongan yang bagus," ujar Ancelotti.
Menurut Ancelotti, salah satu faktor comeback Real Madrid atas Sevilla tak lepas dari apa yang juga mereka lakukan di fase gugur Liga Champions musim ini.
Sebelum menyingkirkan Chelsea secara dramatis di perempat final, Real Madrid lebih dulu melakoni comeback dua leg untuk membungkam Paris Saint-Germain di babak 16 besar.
Baca Juga: Yannick Carrasco Jadi Pahlawan, 10 Pemain Atletico Menang Dramatis Lawan Espanyol
Los Blancos menang 3-1 atas Chelsea di Stamford Bridge sebelum dikejutkan dengan tertinggal 0-3 hingga menit 80 pada leg kedua di Santiago Bernabeu.
Secara matematis, Real Madrid akan tersingkir apabila tak mampu memperkecil ketertinggalan, dan tekanan itu dijawab pasukan Ancelotti lewat dua gol yang dicetak Rodrygo (80') dan Karim Benzema (96') untuk mengantar Los Blancos ke semifinal.
"Kami mulai terbiasa dengan ini karena tim ini mampu melakukan hal-hal khusus," beber Ancelotti.
"Kami tidak kehilangan kepercayaanmeski tertinggal 0-2. Dan pertandingan melawan PSG dan Chelsea telah membantu kami percaya bahwa kami bisa melakukan comeback," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Pelatih Atletico Madrid U-18 Sebut Skuatnya Susah Payah Taklukkan Indonesia All Star
-
Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Ada Napoli vs Roma hingga Barcelona vs Cadiz
-
Viral Offside Gaib di Laga Indonesia All Star U-20 vs Atletico Madrid U-18
-
Ada Peran Chelsea dalam Comeback Dramatis Real Madrid atas Sevilla
-
Sevilla vs Real Madrid: Sempat Tertinggal Dua Gol, Los Blancos Bangkit Menang 3-2
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan
-
Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri, Andres Iniesta: Itu Bumbu El Clasico
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona: Misi Balas Dendam Los Merengues
-
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Patrick Kluivert Dibebankan Target Tinggi di Piala Asia 2027
-
Taktik MU Disindir Arne Slot, Ruben Amorim Murka: Gak Usah Sok Nilai Tim Lain
-
Ingin Lolos Piala Dunia, Dirtek PSSI Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia