Suara.com - Klub Liga 1, Persija Jakarta memastikan telah melepas gelandang senior Ramdani Lestaluhu yang sudah memperkuat Macan Kemayoran selama 15 tahun.
Dalam lamannya, Senin (9/5/2022), Persija menyebutkan Ramdani tidak akan lagi memperkuat klub secara permanen mulai Mei 2022, dan memang sudah dipinjamkan Persija kepada PSS Sleman di pertengahan Liga 1 musim 2021/2022 lalu.
"Saya Ramdani Lestaluhu izin pamit serta mengakhiri kontrak kerja saya bersama Persija lebih cepat dari semestinya. Terima kasih untuk semuanya, bangga pernah memberikan cerita terbaik dengan tim ini," kata pesepakbola berusia 30 tahun itu.
Ramdani menyatakan tetap akan mencintai Persija meski sudah tak lagi bersama.
"Ini bukan tentang berapa lama kita bersama, tetapi soal cerita yang sudah dilalui. Suka duka hanyalah bagian cerita perjalanan perjuanganku denganmu, tetapi cinta ini akan terus ada."
Nama Ramdani sudah identik dengan Persija sejak 2007 yang merupakan tahun ketika dia debut bersama Macan Kemayoran.
Kala itu pada 14 Agustus 2007, Ramdani pertama kali bermain untuk Persija di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, dalam usia 15 tahun sembilan bulan.
Kepercayaan dari pelatih Persija saat itu, Sergei Dubrovin, membuat Ramdani menjadi debutan termuda sepanjang masa dalam Liga Indonesia.
Bersama Persija, Ramdani sudah mendapatkan banyak gelar juara seperti Liga 1 2018, Piala Presiden 2018 dan Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Stefano Lilipaly Resmi Berseragam Borneo FC
Berita Terkait
-
Shayne Pattynama: Saya Dihukum
-
Reaksi Sandy Walsh Usai Shayne Pattynama Diam-diam Gabung Persija Jakarta
-
Hasil Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Debut Shayne Pattynama Hajar Pendekar Cisadane 2-0
-
Unggul 1-0, Ini 3 Pemain Persita Tangeran yang Wajib Diwaspadai Persija Jakarta di Babak Kedua
-
Hasil Persita Tangerang vs Persija Jakarta Babak 1 BRI Super League, Gustavo Almeida Ngamuk!
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Persipura Jayapura Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen: Kami Fokus di Papan Atas
-
Pengakuan Pemain Berdarah Medan: Berpeluang Bela 3 Negara, Timnas Indonesia Cukup Tertarik
-
Tak Ikut Arus ke Super League, 9 Pemain Timnas Indonesia Ini Masih Bertahan di Liga Top Eropa
-
Pemain Rp86,91 Miliar Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
John Herdman Belum Debut, 2 Negara Sudah Antre Ingin Uji Coba Lawan Timnas Indonesia
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA