Suara.com - Pemain asal Indonesia, Saddil Ramdani, mencetak gol serta membawa timnya Sabah FC meraih kemenangan di Piala FA Malaysia menghadapi Kelantan United FC pada Jumat (13/5/2022).
Saddil Ramdani merupakan salah satu pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021. Ia dilepas oleh Sabah FC untuk bermain dalam dua laga skuad Garuda Muda di fase grup.
Shin Tae-yong langsung memberikan kesempatan pemain yang berkarier di Malaysia ini. Saddil juga tercatat menyumbangkan satu assist untuk timnas Indonesia U-23.
Nah, setelah timnas Indonesia U-23 menghajar Timor Leste pada Selasa (10/5/2022), Saddil kembali pulang ke timnya Sabah FC. Sebab, ia harus membela klubnya yang akan berlaga di Piala FA Malaysia.
Sabah FC menghadapi Kelantan United FC di Piala FA Malaysia, Jumat (13/5/2022). Dalam laga itu, pemain berusia 23 tahun ini tak bermain sebagai starter karena baru pulang dari membela negara.
Meski menjadi pemain cadangan, Saddil Ramdani malah menjadi pahlawan bagi klubnya. Ia menecetak gol kemenangan Sabah FC dari lawannya, hingga mengubah skor akhir 2-1.
Bahkan gol yang dicetak eks Bhayangkara FC ini terbilang spektakuler. Saddil Ramdani melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Bola sepakannya meluncur deras yang tak bisa dibendung lawan. Gol pun tercipta dan langsung membuat Saddil selebrasi dengan sang pelatih Ong Kim Swee.
Sementara itu, timnas Indonesia U-23 masih melanjutkan tren positif di SEA Games 2021. Anak asuh Shin Tae-yong terbaru menang telak dari FIlipina dengan skor 4-0 pada Jumat (13/5/2022).
Baca Juga: Prediksi West Ham vs Manchester City di Liga Inggris, 15 Mei 2022
Selanjutnya skuad Garuda Muda akan menjalani pertandingan menentukan melawan Myanmar. Laga ini akan menjadi penentu siapa yang bakal lolos ke semifinal SEA Games 2021.
Tag
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Pastikan Elkan Baggott Masih Absen Lawan Myanmar
-
Shin Tae-yong Beri Kesempatan Pemain Muda Timnas Indonesia untuk Asah Kemampuan di SEA Games
-
Timnas Indonesia U-23 Bantai Filipina, Shin Tae-yong Dielu-elukan Suporter di Stadion Viet Tri
-
Saddil Ramdani Jadi 'Pasien' Dadakan Asnawi Mangkualam Sebelum Cabut dari Timnas Indonesia U-23
-
Pelatih Saddil Ramdani Lebih Jagokan Vietnam daripada Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija