Suara.com - Borussia Dortmund menang 2-1 atas Hertha Berlin pada pekan terakhir Liga Jerman musim ini di Signal Iduna Park, Sabtu (14/5/2022) malam WIB.
Tim tamu mencetak gol lebih dahulu berkat Ishak Belfodil. Erling Haaland mencetak gol penyeimbang sekaligus perpisahannya untuk Die Borussen sebelum Youssoufa Moukoko mencetak gol penentu kemenangan, demikian laporan laman Bundesliga.
Hasil ini membuat Dortmund finis runner up Liga Jerman dengan 69 poin dari 34 laga atau berselisih 8 angka dengan Bayern Muenchen yang menjuarai kompetisi ini. Sementara Hertha Berlin berada pada peringkat ke-16 dengan 33 poin dan terdegradasi ke Bundesliga 2 musim depan.
Berlin unggul lebih dahulu pada menit ke-16, Dan-Axel Zagadou melanggar Ishak Belfodil di kotak terlarang. Belfodil sukses mengeksekusi penalti untuk membawa timnya unggul 1-0 untuk Berlin.
Dortmund cukup kesulitan dalam mengatasi Berlin di mana hampir tidak ada peluang berarti yang bisa diciptakan pasukan Marco Rose.
Pada menit ke-37, Dortmund baru bisa menebar ancaman ketika umpan Marco Reus disambut Marius Wolf dengan sundulan tetapi bola melebar dari gawang Berlin.
Selepas jeda, Berlin masih menyulitkan Dortmund, namun kesalahan tim tamu menguntungkan tuan rumah pada menit ke-68.
Dortmund mendapatkan hadiah penalti setelah pemain Berlin Marvin Plattenhardt handball usai wasit mengecek VAR.
Erling Haaland mengeksekusi penalti menjadi gol yang menjadi gol terakhirnya untuk Dortmund sebelum pindah ke Manchester City. Skor berubah 1-1.
Baca Juga: 5 Pesepak Bola Top Dunia Termahal, Ronaldo di Posisi Paling Bontot
Pada menit ke-84, Dortmund membalikkan keunggulan lewat gol striker muda Dortmund Youssoufa Moukoko yang menerima umpan terobosan dari Jude Bellingham.
Berita Terkait
-
5 Pesepak Bola Top Dunia Termahal, Ronaldo di Posisi Paling Bontot
-
Mengenal Karim Adeyemi, Pengganti Erling Haaland di Borussia Dortmund
-
5 Pesepak Bola dengan Gaji Tertinggi Saat Ini, Cristiano Ronaldo Paling Akhir
-
Erling Haaland Mengamuk di Piala Dunia U-20, Cetak 9 Gol ke Gawang Honduras
-
Guardiola Siap Bantu Erling Haaland Menggila Bersama Manchester City
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United
-
Media Italia Bela Emil Audero Terkait Rumor Tertinggal Bus Tim Setelah Pertandingan Serie A
-
Penampakan Shin Tae-yong di Indonesia Arena, Nonton Serius Duel Timnas Futsal vs Korsel
-
Adu Harga Pasar Thom Haye dan Layvin Kurzawa, Siapa Paling Mahal di Persib Bandung?
-
Bintang Baru Persija Belum Teruji, Jakmania Ingatkan Performa Lapangan Tak Sekadar Track Record
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou