Suara.com - Perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 Grup A akan kembali berlanjut. Kali ini skuad 'Garuda' bakal menghadapi Yordania.
Duel kedua tim dijadwalkan terjadi pada Minggu (12/6/2022) pukul 02:15 dini hari WIB, di Jaber Al-Ahmad International Stadium.
Pertemuan ini akan sangat menentukan kelolosan Timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2023. Jika mampu mengalahkan Yordania, peluang untuk lolos semakin besar.
Untuk sementara Timnas Indonesia menduduki peringkat kedua klasemen Grup A dengan 3 poin, skuad arahan Shin Tae-yong kalah selisih gol dari Yordania di puncak klasemen.
Demi meraih hasil maksimal, Shin Tae-yong diyakini bakal menurunkan pemain-pemain terbaik Timnas Indonesia sejak awal laga.
Berikut prediksi susunan pemain yang akan digunakan Shin Tae-yong dalam duel Timnas Indonesia vs Yordania.
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia
Pada laga perdana melawan Kuwait, keputusan cukup mengejutkan diambil oleh Shin Tae-yong dengan menggunakan skema tiga bek.
Strategi ini besar kemungkinan digunakan lagi oleh Shin untuk mengantisipasi keunggulan postur dari Yordania. Oleh karena itu dia akan memasang tiga pemain belakang dengan postur menjulang.
Baca Juga: Usai Kalahkan Kuwait, Ini 3 Hal yang Perlu Diperbaiki Timnas Indonesia
Dengan skema 3-5-2, Nadeo Argawinata yang tampil apik bakal tetap mengisi pos penjaga gawang. Di depan Nadeo, akan berdiri Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott, dan Rizky Ridho.
Untuk sektor winger, Pratama Arhan akan mengisi sisi sayap kiri dan Saddil Ramdani di sisi seberangnya.
Tiga pemain tengah yang akan menopang permainan dari sektor kedua bakal diisi oleh Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marc Klok.
Sementara di lini depan, Shin Tae-yong besar kemungkinan bakal memasang kembali duet Stefano Lilipaly dan Irfan Jaya.
Indonesia (3-5-2): 1-Nadeo Argawinata; 4-Elkan Baggott, 5-Rizky Ridho, 19-Fachruddin Aryanto; 11-Saddil Ramdani, 13-Rachmat Irianto, 23-Marc Klok, 15-Ricky Kambuaya, 12-Pratama Arhan; 21-Irfan Jaya, 10-Stefano Lilipaly.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
5 Hits Bola: Profil Aurelien Tchouameni, Calon Pemain Mahal Real Madrid'
-
Bukan Iwan Bule, Menpora Sebut Shin Tae-yong Paling Berjasa dalam Kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait
-
Pelatih Yordania Sudah Prediksi Nasib Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
-
Terpopuler: Rekam Jejak Wasit Kuwait vs Timnas Indonesia, Jasad Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde
-
Shin Tae-yong Kaget Timnas Indonesia Hajar Kuwait dan 4 Berita Bola Terkini
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Tak Punya Dasar Kuat, FA Malaysia Diminta Tidak Ajukan Banding ke CAS
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday, Lille Justru 'Menang Banyak' Soal Calvin Verdonk
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Terbongkar! Calon Pelatih Timnas Indonesia Bukan Pengangguran, Masih di Klub dan Timnas Negara Lain
-
Marselino Ferdinan Minggir, Pemain Keturunan Bali Subur Gol di Liga Australia
-
Mengerikan Ambisi Nova Arianto di Timnas Indonesia
-
PSSI Akhirnya Ngaku Belum Punya Roadmap Sepak Bola Nasional, Kasih Janji Manis Ini ke Suporter
-
Rusia Rancang Piala Dunia Tandingan, Peluang Timnas Indonesia Ikut Tampil