Suara.com - Persija Jakarta hancur lebur di turnamen pramusim Piala Presiden 2022. Macan Kemayoran harus mengakhiri kiprahnya di ajang ini dengan catatan mengenaskan, yakni tanpa poin karena sellalu kalah dalam empat laga yang dimainkan.
Pada matchday terakhir Grup B, Persija Jakarta takluk di tangan Madura United. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda itu, tim ibu kota keok dengan skor 1-2.
Persija Jakarta tertinggal dua gol dulu setelah gawang Risky Sudirman dibobol Alberto "Beto" Goncalves (45+4') dan Cleberson (79'), sebelum mencetak gol hiburan satu menit jelang waktu normal berakhir lewat Frengky Deaner Missa.
Hasil itu memastikan Persija Jakarta terbenam di dasar klasemen Grup B dengan koleksi nol poin dari empat pertandingan.
Meski Thomas Doll sendiri menganggap Piala Presiden 2022 bukanlah ajang yang penting, juru taktik asal Jerman itu turut menyoroti permainan timnya.
Doll menekankan bahwa kekalahan atas Madura United bukan dikarenakan kualitas lapangan pertandingan, kendati dia sebelumnya mengkritik lapangan latihan di Stadion Palaran yang dianggap lebih mirip ladang sapi di Jerman.
“Tidak, saya tidak berbicara buruknya lapangan di stadion ini. Saya berbicara soal lapangan latihan,” kata Thomas Doll pasca laga kontra Madura United, Selasa (28/6/2022).
“Saya pikir lapangan ini (Stadion Segiri) bukanlah masalahnya, semua tim bermain di sini. Menurut saya, lapangan latihannya yang tidak bagus,” tambahnya.
Menurut Thomas Doll, kekalahan atau bahkan kegagalan timnya mencatatkan poin di Piala Presiden 2022 adalah lebih ke aspek permainan timnya. Salah satunya ujung tombak yang kurang klinis.
Baca Juga: Panpel PSIS Semarang Bersiap Hadapi Babak 8 Besar Piala Presiden 2022
Selama Piala Presiden 2022, Persija tercatat cuma mampu mengemas tiga gol dan kebobolan 11 gol dalam empat laga yang dijalani.
“Masalahnya saat ini adalah kami kurang kuat di lini depan. Tetapi, tu tidak apa-apa, kami akan menunggu datangnya beberapa pemain (tim inti), termasuk para pemain baru,” tutur eks pelatih Borussia Dortmund itu.
“Beberapa pemain harus bisa bermain sepak bola lebih baik lagi karena saat ini untuk beberapa dari mereka tidak tampil bagus."
"Namun, beberapa dari mereka juga tampil sangat apik di pertandingan ini, saya sangat senang dengan banyak pemain saya, tetapi mereka harus bisa lebih baik lagi dari ini,” tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Persita Belum Pikirkan TC Usai Gagal Lolos ke Babak 8 Besar Piala Presiden 2022
-
Kalah Beruntun, Thomas Doll Akui Penyelesaian Akhir Masih Jadi Masalah Persija
-
Fabio Lefundes Akui Madura United Susah Payah Taklukkan Persija Jakarta
-
Ze Valente: Suporter Fanatik Bikin Saya Jatuh Cinta dengan PSS Sleman
-
Persib Bandung vs PSS Sleman, Robert Rene Alberts Pastikan Nick Kuipers dan David da Silva Absen
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija
-
Membedah Rekor Pertemuan Persib Bandung vs Persija, Siapa Lebih Jagoan?
-
Hadirkan Mimpi Buruk untuk Jay Idzes, AS Roma Meroket ke Posisi Ketiga
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Laga Persib Bandung vs Persija Dipimpin Wasit Asing, Ini Kata Bojan Hodak
-
Momen Manchester City Hajar Exeter 10 Gol, Ada Peran Pemain Keturunan Maluku