Suara.com - PSSI telah melayangkan protes ke AFF atas dugaan main sabun di laga Thailand U-19 menghadapi Vietnam U-19. Selain laga itu, ada juga protes yang lebih dulu disampaikan Federasi Sepak Bola Kamboja (FFC).
Melansir dari laporan Khmer Times pada Selasa (12/7/2022), protes yang dilakukan FFC ini terjadi ketika insiden dalam laga melawan Laos U-19. Saat itu skor pertandingan berakhir dengan 2-1.
FFC memprotes bahwa gol Kamboja U-19 tidak disahkan oleh wasit. Tentu itu merugikan tim mereka karena seandainya gol itu disahkan, skor pertandingan bisa imbang 2-2.
Nah, protes dari FFC kini sudah direspons oleh Sekretaris AFF, Winston Lee. Ia menuliskan surat balasan dan menyesalkan gol itu tidak diberikan ke Kamboja U-19.
"Sangat disayangkan gol itu tidak diberikan ke tim Kamboja. Kami sadar fan kalian kecewa dan kami menghargai dukungan mereka yang tak tergoyahkan," tulisnya dalam surat balasan tersebut.
AFF mengucapan terima kasih ke FFC karena mengajukan protes tersebut dan meminta maaf karena kesalahan ini. Hal ini membuat pihaknya bakal meningkatkan perbaikan kualitas.
"Kami ingin meyakinkan FFC dengan pengertian dan dukungan Anda, kami akan melanjutkan upaya tanpa henti kami untuk meningkatkan kualitas kompetisi termasuk memimpin pertandingan," pungkasnya.
Meski direspons, protes yang dilayangkan Kamboja tidak mengubah hasil apapun dalam pertandingan Laos U-19. AFF hanya meminta maaf atas kesalahan ini.
Di sisi lain, kini PSSI juga melayangkan protes ke AFF karena adanya dugaan main sabun antara Vietnam U-19 melawan Thailand U-19. Namun, berkaca dari protes Kamboja, kecil kemungkinan AFF akan mengubah hasil yang ada.
Baca Juga: Shin Tae-yong Masih Kesal, Thailand dan Vietnam Kembali Kena Sindir
Apalagi babak semifinal Piala AFF U-19 2022 bakal segera digelar pada Rabu (12/7/2022). Empat tim yang akan bentrok, yakni Laos U-19, Malaysia U-19, Thailand U-19, dan Vietnam U-19.
Berita Terkait
-
Berikut Daftar Asosiasi yang Bisa Jadi Pelabuhan Indonesia jika Keluar dari AFF
-
Respons Protes PSSI ke AFF, Vietnam: Kami Bermain Bagus dan Pantas Lolos ke Semifinal
-
Diminta Batalkan Latihan, Media Vietnam: Suporter Indonesia Terlalu Agresif
-
Layangkan Surat Protes, PSSI Tunggu Jawaban AFF Soal Laga Thailand vs Vietnam
-
Unggahan Pelatih Fisik Vietnam U-19 usai Imbang Lawan Thailand U-19: 75 Menit Lawan, 15 Menit Kawan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Setelah Kalah dari Zambia, Indonesia Bakal Hadapi Brasil! Lawan Mengerikan
-
Sukses Kalahkan Timnas Indonesia U-17, Pelatih Zambia Sindir Suporter Garuda
-
Breaking News! PSSI Umumkan 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Brasil Pesta 7 Gol, Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 Menggila
-
Bintang Timnas Indonesia U-17 Akui Disemprot Nova Arianto Gara-gara Lembek Lawan Zambia
-
Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Tidak Lembek Saat Hadapi Brasil
-
Tak Ubah Formasi Lawan Brasil, Nova Arianto: Jangan Takut Sebelum Bertanding!
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025