Suara.com - Pelatih Persipura Jayapura Ricky Nelson fokus membenahi finishing touch meski menang dalam laga uji coba melawan peserta Liga 3 Indonesia PS Elang Brimob dengan skor 7-1 di Stadion Lukas Enembe, pada Sabtu (16/7).
"Kami bersyukur permainan tim sangat sesuai dengan latihan selama seminggu tetapi yang menjadi catatan seharusnya kami menang lebih dari tujuh gol sehingga finishing menjadi catatan untuk diperbaiki," katanya kepada ANTARA, Minggu.
Kendati demikian mantan asisten pelatih tim nasional Indonesia U-14 itu menilai penampilan anak asuhnya menunjukkan perkembangan yang sangat bagus.
"Namun kami juga harus memperbaiki defense (pertahanan) dan high pressing karena saat pergantian ada pemain yang tidak menekan ini yang akan kami latih," ujarnya.
Dia menjelaskan tim pelatih akan terus membenahi satu minggu ke depan sehingga pada laga uji coba nanti penampilan pemain jauh lebih baik.
"Sebelum tim ke Jakarta untuk jalani training camp maka setiap hari Sabtu kami akan lakukan uji coba," katanya lagi.
Dia menambahkan hingga kini skuad berjuluk Mutiara Hitam tersebut masih membutuhkan pemain penyerang dan satu stopper untuk kompetisi Liga 2.
"Saya merasa di dua posisi ini masih kurang namun untuk pos lain sudah cukup," ujarnya lagi.
Adapun tujuh gol Persipura dalam laga uji coba melawan PS Elang Brimob diciptakan oleh Muhammad Tahir, Patrich Wanggai, Immanuel Basna dan dua gol dari Patrick Womsiwor dan Irvan Mofu.
Baca Juga: Ricky Nelson Butuh Striker yang Sesuai Karakter Permainan Persipura
Berita Terkait
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League
-
Jelang Laga Klasik Kontra Persib Bandung, Asisten Pelatih Persija Jakarta Wanti-wanti Suporter
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Bukan Sekadar Gol Lautaro: Analisis Chivu di Balik Kemenangan Inter Milan
-
Uji Tangguh di Liga Italia, Jay Idzes Buka Suara Soal Duel Fisik Lawan Striker Kelas Dunia
-
Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Dirampok di Hotel: Jam Mewah Rp8,5 Miliar Raib
-
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih, Tottenham atau Liverpool yang Dipilih?
-
Steven Gerrard Peringatkan Arteta Usai Arsenal Gagal Menang atas Nottingham
-
Pep Guardiola Akui Manchester United Punya Energi yang Tak Dimiliki Manchester City
-
Semen Padang Resmi Boyong Eks Striker Athletic Bilbao, Bisa Debut Lawan Bali United
-
Momennya Pas, Oliver Glasner Tinggalkan Crystal Palace usai Dirumorkan ke Manchester United
-
Jay Idzes Buka Suara usai Bikin Napoli Repot di Stadion Maradona
-
Deretan Fakta Menarik Usai Manchester United Permalukan Man City di Old Trafford