Suara.com - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia Shin Tae-yong menyoroti rapuhnya kepercayaan diri anak-anak asuhnya menjelang Piala Dunia U-20 tahun 2023 yang akan berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia.
Menurut Shin, dalam rapat evaluasi dan program kerjanya sebagai pelatih bersama PSSI, dikutip dari laman PSSI di Jakarta, Rabu (20/7/2022), para pemainnya masih kurang percaya diri saat menghadapi tim-tim yang secara kualitas lebih kuat.
"Saya harus mengakui percaya diri tim ini kurang pada awalnya termasuk mental khususnya menghadapi tim-tim besar," ujar juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Shin menyebut, mental pemain timnas U-19 harus diperbaiki karena di Piala Dunia U-20 2023, Indonesia menghadapi lawan-lawan tangguh dari Eropa, Amerika Latin dan Asia.
Meski demikian, saat ini Shin menilai para pemainnya perlahan-lahan sudah memperbaiki ketangguhan mental mereka.
Hal tersebut terlihat di Piala AFF U-19 2022 pada awal Juli. Saat itu, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan menunjukkan performa gemilang, dengan mencetak 17 gol dan hanya kebobolan dua gol dari lima laga, meski gagal lolos dari fase grup.
"Anda lihat di Piala AFF, kondisi mental itu mulai bisa teratasi dan itu harus terus dipertahankan saat menghadapi tim besar," tutur Shin.
Untuk itu asisten manajer timnas Sumardji menyarankan agar timnas dibantu oleh psikolog atau motivator untuk menebalkan mental pemain.
"Itu tampak saat laga pertama di Piala AFF U-19 melawan Vietnam, di mana mental dan skema permainan tidak berkembang. Ini selalu menjadi problem saat Indonesia main di laga perdana. Itu harus menjadi koreksi Shin Tae-yong agar setiap laga pertama sudah langsung tune in, langsung 'nge-gas'," kata Sumardji.
Baca Juga: Profil Timnas Bolivia, Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Berikutnya
Menanggapi itu, Shin mengaku bahwa dia sempat menggunakan jasa psikolog dan motivator saat berkarier di Korea Selatan tetapi hasilnya tidak bagus. Namun, andai tenaga profesional tersebut mengetahui sepak bola, diprediksi hasilnya bisa berbeda.
"Akan lebih baik, jika ketua umum, manajer, bisa memberikan motivasi pemain pada sesi yang lain dengan waktu yang lebih lama. Bisa juga mengumpulkan pemain di tempat tertentu untuk diberikan motivasi," kata Shin.
Terdekat, timnas U-19 Indonesia akan berlaga di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14-18 September 2022.
Pada kompetisi yang digelar di Indonesia tersebut, Indonesia satu grup dengan Vietnam, Hong Kong dan Timor Leste. Shin Tae-yong menargetkan timnya mampu lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Tag
Berita Terkait
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026