Suara.com - PSM Makassar berhasil mengamankan tiga poin usai mengalahkan Bali United di pekan kedua Liga 1. Berlaga di Stadion B.J Habibie, Parepare, Jumat (29/7/2022) sore WIB, Juku Eja menang telak dengan skor 2-0.
Gol pertama PSM Makassar dicetak melalui titik putih pada menit 28 oleh Everton Nascimento De Mendonca. Sementara gol kedua diciptakan Yakob Sayuri jelang laga usai.
Jalannya pertandingan
Pertandingan sudah seru sejak dimulai. PSM Makassar yang tampil sebagai tuan rumah langsung memberikan tekanan kepada Bali United.
Di 10 menit awal pertandingan, Juku Eja mendominasi permainan. Hanya saja, tidak banyak peluang yang diciptakan oleh Yakob Sayuri dan kawan-kawan.
Sementara Bali United yang bermain lebih ke dalam tidak hanya bertahan begitu saja. Serangan balik Ilija Spasojevic dan kawan-kawan sangat membahayakan gawang PSM Makassar.
Gol yang dinanti-nanti PSM justru lahir dari titik putih pada menit ke-26. Everton de Mendonca yang menjadi algojo dengan tenang membobol gawang Bali United yang dikawal Nadeo Argawinata.
Tertinggal 0-1, Bali United langsung bereaksi. Tim asuhan Stefano Cugurra mencoba menekan pertahanan Juku Eja hingga mendapat beberapa peluang emas. Namun, tak satu pun peluang tersebut berhasil dikonversi menjadi gol.
Hingga turun minum, skor 1-0 untuk PSM Makassar tetap bertahan.
Baca Juga: Kehadiran Abdulla Yusuf Helal Beri Warna Tersendiri untuk Persija Jakarta
Bali United bermain lebih terbuka di babak kedua. Beberapa kali, tim asuhan Stefano Cugurra mampu membahayakan gawang PSM Makassar namun tak ada peluang berbahaya yang didapat.
Sulit bagi Serdadu Tridatu membongkar pertahanan PSM Makassar. Bek-bek Juku Eja bermain sangat disiplin dalam mengawal Ilija Spasojevic dan kolega.
Jelang laga usai, gawang Bali United justru kembali bergetar. PSM Makassar berhasil menggandakan keunggulan.
Berawal dari blunder Brwa Nouri, Yakob Sayuri yang mencuri bola dengan mudah menjebol gawang Nadeo.
Skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah bertahan hingga laga usai.
Dengan tambahan tiga poin, PSM Makassar yang mengantongi enam poin dari dua laga beranjak ke puncak klasemen sementara Liga 1.
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Terungkap, Wasit Persib vs Persija Ko Hyung-Jin Tersandung Masalah di China
-
Direktur Napoli Giovanni Manna Kritik VAR Jelang Duel Panas Lawan Inter Milan
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford, Siapkan Tebusan Rp588 Miliar di Akhir Musim
-
Jelang Persib vs Persija Esok Hari, Bojan Hodak Bagikan Kabar Buruk
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Gagal di Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Kandidat Pelatih Tunisia
-
Demi Bobotoh! Marc Klok Beri Sumpah Setia Persib Bakal Kalahkan Persija