Suara.com - Bintang Timnas Indonesia, Witan Sulaeman telah dikenalkan secara resmi sebagai pemain AS Trencin yang berkompetisi di kasta teratas Liga Slovakia. Pemain asal Palu itu mengaku akan berjuang maksimal di klub barunya ini.
Witan dikenalkan secara resmi sebagai pemain AS Trencin, Selasa (9/8/2022). Ia dikontrak selama dua musim dan bakal mengenakan jersey bernomor punggung 78.
Setelah bergabung dengan AS Trencin, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada suporter di Indonesia yang terus mendukungnya. Pemain 20 tahun ini akan berjuang demi perkembangan kariernya serta kemajuan sepak bola Tanah Air.
"Untuk suporter Indonesia, terima kasih dan selalu dukung saya," kata Witan dalam video yang diunggah di akun Instagram resmi AS Trencin @astrencin.
"Di mana pun kondisinya, saya pasti akan berjuang untuk karier saya dan tentunya untuk sepak bola Indonesia agar lebih baik lagi ke depannya," tambahnya.
Witan sebenarnya sudah tidak asing dengan karakter permainan kompetisi kasta tertinggi sepak bola Slovakia. Sebab, ia pernah berbaju FK Senica pada putaran kedua musim lalu.
Witan Sulaeman dipinjamkan dari klub Polandia, Lechia Gdansk selama setengah musim. Ia tampil sebanyak 12 kali dengan catatan empat gol dan satu assist.
Sempat kembali ke Lechia, namun, kontraknya diputus atas kesepekatan bersama beberapa waktu lalu. Alhasil, kini Witan Sulaeman berbaju AS Trencin.
Tentu saja kiprah Witan patut dinanti. Apalagi, ia akan menjadi lawan pemain asal Indonesia lainnya Egy Maulana Vikri yang juga telah bergabung dengan tim Slovakia, ViOn Zlate Moravce.
Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-16 vs Myanmar di Semifinal Piala AFF U-16 2022 Malam Ini
Saat ini AS Trencin ada di posisi sembilan klasemen sementara Fortuna Liga. Adapun ViOn Zlate Moravce menghuni dasar klasemen.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 Hari Ini Jam Berapa?
-
Thailand Tuan Rumah, Kemenpora Ragu Beri Target Juara ke Timnas Indonesia U-23
-
Mengaku Tunggu Tawaran dari PSSI, Calon Pelatih Timnas Indonesia: Saya Siap
-
Nomor Punggung 205! Pemain Keturunan Australia-Inggris di Persija U-18 Bikin Publik Penasaran
-
PSSI Wajib Gerak Cepat, Timur Kapadze Siap ke Negara Lain Jika Tawaran Tak Kunjung Datang
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Arema FC Terancam Tanpa Dalberto Lawan Persija, Kelelahan Jadi Masalah Utama
-
Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 Hari Ini Jam Berapa?
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Thailand Tuan Rumah, Kemenpora Ragu Beri Target Juara ke Timnas Indonesia U-23
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester United, Misi Incar Posisi Tiga Besar
-
Jadwal Liga Italia 8-10 November 2025, Laga Krusial Emil Audero dan Jay Idzes
-
Jadwal Liga Inggris Pekan 11: Dua Big Match Panas, Spurs vs MU dan City vs Liverpool
-
Mengaku Tunggu Tawaran dari PSSI, Calon Pelatih Timnas Indonesia: Saya Siap
-
Nomor Punggung 205! Pemain Keturunan Australia-Inggris di Persija U-18 Bikin Publik Penasaran