Suara.com - Luis Milla batal mendampingi Persib Bandung sebagai pelatih kepala saat dijamu PSM Makassar dalam pekan ketujuh BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion B.J Habibie, Parepare, Senin (29/8/2022) malam.
Sebelumnya dilaporkan bahwa sang pelatih akan menjalani debutnya saat melawan PSM. Namun, itu batal lantaran Luis Milla tiba-tiba sakit yang membuatnya gagal berada di pinggir lapangan.
Seperti dilaporkan laman resmi Persib, Luis Milla mengalami demam. Oleh sebab itu, sosok yang sempat menukangi Timnas Indonesia ini disarankan buat istirahat.
“Ya, tadi setelah tiba di stadion coach (Luis Milla) mengeluhkan tidak enak badan. Agak sedikit kelelahan setelah menjalani beberapa agenda," kata Dokter tim Persib, Raffi Gani dilansir dari laman resmi klub, Selasa (30/8/2022).
"Sekarang sudah ditangani dan sekarang coach harus beristirahat di ruang medis ketika tim sedang bermain di lapangan,” sambungnya.
Tak ada Luis Milla di bench, Komando dari pinggir lapangan serahkan kepada asisten pelatih, Budiman. Dalam laga tersebut Persib mendapat hasil buruk.
Juku Eja --julukan PSM Makassar-- bantai Persib Bandung dengan sangat telak 5-1. Hasil ini membuat Maung Bandung berada di papan bawah klasemen sementara BRI Liga 1.
Marc Klok dan kawan-kawan ada di posisi 13. Total, tim kesayangan Bobotoh ini baru kengoleksi 7 poin
Berikutnya, Persib Bandung akan menghadapi RANS Nusantara FC di pekan kedelapan BRI Liga 1. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (4/9/2022).
Baca Juga: Belum Juga Debut Bareng Persib, Tagar #LuisMillaOut Sudah Menggema di Media Sosial
Berita Terkait
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Jadwal BRI Super League Minggu Ini, Ada Persija Jakarta vs Persijap di GBK
-
Profil Denilson Junior, Mesin Gol Ratchaburi FC: Ancaman Nyata Buat Persib Bandung
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Fiorentina Sepakat Pinjam Manor Solomon dari Tottenham, Tinggal Tes Medis
-
Juventus Siap Berikan Kontrak Baru untuk Luciano Spalletti
-
Bukan Sekadar Tim Promosi: Granit Xhaka Bongkar Rahasia di Balik Kejutan Sunderland Musim Ini
-
Gagal di Piala Afrika 2025, Timnas Gabon Diskors Pemerintah, Staff Teknis Dibubarkan
-
Seleksi Timnas Indonesia U-20 Era Nova Arianto Dinilai Sulit: Banyak Pemain Berkualitas
-
3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Skuad Terbaik Asia 2025
-
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Semakin Kokoh di Puncak usai Manchester City Imbang
-
Diimbangi Sunderland, Manchester City Tertinggal Empat Poin dari Arsenal
-
Faktor Kepemilikan Klub, Liam Rosenior Jadi Kandidat Kuat Nakhoda Baru Chelsea
-
Imbang Lawan Leeds United, Liverpool Tertahan di Posisi Empat Klasemen Sementara