Suara.com - RANS Nusantara FC harus puas dengan hasil seri 1-1 saat menjamu Persik Kediri dalam laga pekan sembilan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (10/9/2022). Padahal, tim milik Raffi Ahmad itu unggul lebih dahulu.
RANS Nusantara FC unggul lebih dulu melalui gol Makan Konate pada menit ke-35. Namun, kemenangan The Phoenix harus bubar setelah Vava Yagalo mencetak gol penyama kedudukan untuk Persik Kediri sembilan menit jelang waktu normal berakhir.
Hasil seri ini membuat RANS dan Persik tidak beranjak dari zona degradasi. RANS ada di posisi 16 dengan torehan 6 poin, sementara Persik sebagai juru kunci total 3 poin.
Jalannya pertandingan
Duel tim papan bawah antara RANS Nusantara FC vs Persik Kediri terbilang seru. Kelihatan kedua kesebelasan sama-sama punya ambisi meraih poin penuh demi beranjak dari zona degradasi.
RANS selaku tuan rumah nampak lebih banyak dalam penguasaan bola. Meski begitu, Macan Putih pun berbahaya terutama dari skema serangan baliknya.
Upaya RANS mencetak gol baru membawakan hasil pada menit 35. Makan Konate mencatatkan namanya di papan skor usai assist dari David Laly diselesaikan dengan baik oleh sang pemain.
Tidak ada lagi gol tercipta sampai turun minum. Sementara RANS Nusantara FC unggul atas Persik Kediri 1-0.
Babak kedua jalannya pertandingan terlihat dengan tempo yang lamban. RANS yang sudah unggul bermain sabar dengan penguasaan bola mencari momentum yang pas untuk menyerang.
Baca Juga: Gara-gara Shin Tae-yong, Thomas Doll Pusing Tentukan Line-Up Persija vs Barito Putera
Sementara Persik sulit bermain terbuka. Bola yang didapat Macan Putih selalu bisa dipatahkan tim asuhan Rahmad Darmawan.
Sulit bagi kedua kesebelasan menciptakan peluang bisa dijadikan sebuah gol. RANS dan Persik Kediri sama-sama bermain menunggu untuk mendapatkan peluang.
Kesabaran Persik Kediri berbuah hasil pada menit ke-80. Vava Mario Yagalo mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengubah skor menjadi 1-1.
Kedua tim terus berusaha agar bisa kembali mencetak gol. Tapi, sampai peluit tanda selesainya laga skor 1-1 tidak mengalami perubahan.
Susunan pemain RANS Nusantara FC vs Persik Kediri
RANS Nusantara FC (4-2-3-1):Hilman Syah; Edo Febriansyah (Saddam Tenang 72'), Victor Sallinas, Muhammad Zamzani, Ady Setiawan; Mitsuru Maruoka, Alfin Tuasalamony; David Laly (Sandi Sute 83'), Makan Konate, Defri Rizki (Septian Bagaskara 83'); Wander Luiz.
Tag
Berita Terkait
-
Luis Milla Tegaskan Persib Butuh Kerja Keras Tinggi untuk Hadapi Arema
-
Hasil BRI Liga 1: Bali United Lumat Dewa United 6-0, Spasojevic Hattrick!
-
Livescore Bali United Pesta Gol ke Dewa United
-
Bek Andalan Persib Daisuke Sato Nyatakan Siap Melawan Arema
-
Persib Pergi ke Malang Tidak Dengan Kekuatan Penuh
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
MU Siap Rebut Wonderkid Brasil dari Chelsea, Harganya Capai Rp760 Miliar
-
Liverpool di Ujung Jurang! Terancam Samai Rekor Buruk 72 Tahun Saat Lawan Aston Villa
-
PSG dan 4 Klub Top Eropa yang Menjelma Jadi Hebat Setelah Jual Pemain Bintang
-
Legenda Paul Scholes: Penderita Asma yang Jadi Otak Kejayaan Manchester United
-
Saliba Diragukan Tampil, Martinelli Absen, Arsenal Malam Ini Kalah di Markas Burnley?
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax, Ini Head to Head Patrick Kluivert vs John Heitinga
-
Sosok Ini Jadi Pembisik Bojan Hodak, Taktik Johnny Jansen Bakal Berantakan?
-
Marc Klok Panaskan Duel Lawan Bali United: Persib Datang untuk 3 Poin
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
Air Mata Paul Scholes Saat Cerita Tentang Putra Autisnya: Saya Ingin Dia Bahagia