Suara.com - Berikut jadwal siaran langsung BRI Liga 1 2022-2023 pekan ke-10 yang akan menyajikan rangkaian pertandingan pekan ke-10. Ada Bhayangkara FC vs Borneo FC, Persis vs Bali United hingga Persija vs Madura United.
Duel Bhayangkara FC vs Borneo FC akan jadi laga pembuka pekan ke-10 Liga 1 2022-2023. Pertandingan itu akan berlangsung hari ini, Selasa (13/9/2022).
Bhayangkara FC dan Borneo FC punya misi serupa jelang pertandingan ini. Mereka sama-sama ingin kembali ke jalur kemenangan.
Bhayangkara FC menatap pertandingan ini dengan situasi kurang baik. Mereka sudah menelan tiga kekalahan beruntun dan hingga pekan kesembilan, tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu baru meraih dua kemenangan.
Hasil ini membuat Indra Kahfi dan kawan-kawan terdampar di papan bawah klasemen. Mereka ada di peringkat 14 dengan torehan 8 poin.
Sementara itu, Borneo FC yang sempat tampil apik di awal musim, tengah mengalami penurunan performa. Dalam dua laga terakhir, mereka gagal menang dengan rincian sekali imbang dan sekali kalah.
Padahal, tim berjuluk Pesut Etam itu sedang bersaing di papan atas. Borneo FC harus segera meraih poin penuh jika ingin terus bersaing dengan Madura United dan rival lainnya.
Saat ini Borneo FC Samarinda ada di peringkat lima dengan porelehan 19 poin. Cuma kalah tiga angka dari Madura United yang ada di puncak klasemen.
Di laga lain, Persis Solo akan menjamu Bali United di Stadion Manahan Solo. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis (15/9/2022) pukul 20.30 WIB.
Baca Juga: Akun Twitter Diretas Hacker, Ini Pernyataan Resmi Persija Jakarta
Selain itu, ada juga big match antara Persija Jakarta vs Madura United. Ini merupakan laga antara penghuni empat besar klasemen BRI Liga 1 2022-2023.
Persija Jakarta saat ini menduduki peringkat empat dengan koleksi 20 poin alias cuma terpaut tiga poin dari Madura United di puncak klasemen. Hasil di laga ini akan sangat penting dan berpotensi mengubah dinamika persaingan di papan atas.
Berikut jadwal BRI Liga 1 2022-2023 di pekan ke-10 (dalam WIB):
Selasa, 13 September
16.00 Bhayangkara FC vs Borneo FC (Indosiar/Vidio.com)
Rabu, 14 September
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Bhayangkara FC vs Borneo FC Samarinda di BRI Liga 1 2022-2023 Sore Ini
-
Klasemen Liga 1 Jelang Laga Pekan ke-10: Persija Tempel Madura United di Papan Atas
-
Jadwal Champions League Malam Ini Live TV: Ada Plzen vs Inter, Bayern vs Barcelona hingga Liverpool vs Ajax
-
Kaesang Pangarep Berharap Persis Solo Bisa Lawan Persija di JIS
-
Tulang Selangka Patah, Erwin Ramdani Absen Bela Persib Hingga Akhir Putaran Pertama BRI Liga 1
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor