Suara.com - Timnas Indonesia U-20 sementara unggul 2-0 atas Timor Leste di babak pertama di laga perdana Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (14/9/2022) malam WIB.
Dua gol Timnas Indonesia U-20 di babak pertama diciptakan oleh Hokky Caraka. Gol masih bisa bertambah mengingat Indonesia mendominasi di babak pertama.
Namun, skuad Garuda Nusantara tidak boleh lengah karena Timor Leste sesekali memberikan ancaman di babak pertama, meski tidak ada gol tercipta. Bukan tidak mungkin di paruh kedua kejutan mereka perlihatkan.
Jalannya pertandingan
Timnas Indonesia U-20 langsung menekan sejak pertandingan dimulai. Belum pertandingan berjalan lima menit sudah ada beberapa peluang yang didapatkan meski tak berhasil berbuah gol.
Setelah ditunggu gol pembuka Timnas Indonesia U-20 tercipta pada menit kesebelas. Tendangan Hokky Caraka yang mengarah ke sudut kanan gawang menyulitkan kiper Timor Leste memuntahkan bola sekaligus mengubah skor menjadi 1-0.
Timnas Indonesia U-20 seperti mengendurkan serangan selepas unggul. Beberapa kali Timor Leste bisa menyerang meski tidak membahayakan setidaknya sampai menit ke-20.
Timor Leste pun selepas itu sesekali bisa membahayakan gawang Timnas Indonesia U-20. Untungnya, Cahya Supriadi tampil ciamik menggagalkan tendangan ke gawang mereka.
Timnas Indonesia U-20 menggandakan keunggulan pada menit ke-30. Bola dari tendangan penjuru Kakang Rudianto disundul dengan baik oleh Hokky Caraka ke dalam gawang Timor Leste.
Baca Juga: Daftar 10 Stadion yang Diajukan PSSI untuk Gelaran Piala Asia 2023
Skuad Garuda Nusantara terus menerus memberikan tekanan dari segala sisi. Meski begitu, Timor Leste via serangan balik juga membuat deg-degan. Untungnya bek tim Merah Putih bermain sangat baik.
Pertandingan masih sengit hingga akhir babak pertama. Namun, sampai turun minum skor 2-0 tidak berubah.
Susunan pemain Timnas Indonesia U-20 vs Timor Leste
Timnas Indonesia U-20 (3-5-2): Cahya Supriadi; Robi Darwis, Muhammad Ferarri, Dimas Juliono Pamungkas; Frengky Missa, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Ginanjar Wahyu, Kakang Rudianto; Hoky Caraka, Rahmat Beri Santoso.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Timor Leste U-20 (4-4-2): Filonito Nogueira; Juvito Moniz, Sandro Rivaldo, Joao Bosco, Christevao Moniz; Mario Donasio, Willian Quintas, Luiz Figo, Fretelian Dos Santos; Anizo Correia, Zenevio Conceicao Mota.
Tag
Berita Terkait
-
Dilatih John Herdman, Filosofi Permainan Timnas Indonesia Bakal Berubah?
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Menanti Debut John Herdman, Timnas Indonesia Bakal Kembali ke Masa Emas?
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Jadi Rekan Setim Justin Hubner, Pemain Keturunan Jawa Bisa Dibujuk Gabung Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"