Suara.com - Susunan pemain timnas Indonesia melawan Curacao pada pertemuan kedua diprediksi akan mengalami perubahan jika dibandingkan dengan duel pertama.
Menurut jadwal, duel kedua antara timnas Indonesia melawan Curacao akan berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (27/9/2022).
Pada pertandingan itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya akan menerapkan beberapa perubahan komposisi bermain untuk melakukan rotasi.
Di sektor penjaga gawang, Shin Tae-yong tampaknya masih akan mempercayakan posisi ini kepada kiper Bali United, Nadeo Argawinata.
Lalu, dengan skema tiga bek dalam formasi 3-4-3, pelatih asal Korea Selatan itu juga masih mempercayakannya kepada Elkan Baggott (kiri), Rachmat Irianto (tengah), dan Fachruddin Aryanto.
Untuk skema ini, sebetulnya ada beberapa opsi yang bisa dipilih, Pertama, mengganti Rachmat Irianto dengan Rizky Ridho, dan menggeser Fachruddin Aryanto dengan Muhammad Ferarri.
Skenario ini bisa saja dipilih timnas Indonesia sejak menit pertama untuk melakukan rotasi. Bisa juga digunakan saat pergantian pemain pada babak kedua.
Selanjutnya, sektor wing back akan dihuni Pratama Arhan di sisi kiri dan Yakob Sayuri di sektor kanan. Dua pemain ini tampil cukup impresif pada pertandingan pertama melawan Curacao.
Pratama Arhan, misalnya, sukses menciptakan dua assist, sedangkan Yakob mampu menjalankan tugas barunya dengan baik.
Baca Juga: Media Vietnam Takjub Timnas Indonesia Kalahkan Curacao, Ranking FIFA Naik Drastis
Adapun dua pemain yang berperan sebagai motor serangan di lini tengah akan tetap diberikan kepada Marc Klok dan Ricky Kambuaya.
Bisa juga posisi Kambuaya digantikan oleh Syahrian Abimanyu atau pun Marselino Ferdinan, baik itu sejak menit awal ataupun pada pergantian pemain di babak kedua.
Selanjutnya, tiga pemain yang akan mengisi sektor serang diprediksi mengalami perubahan, yakni Witan Sulaeman dan Saddil Ramdani di sisi sayap untuk mengapit Dimas Drajad di posisi nomor sembilan.
Saddil tampaknya akan bermain sejak menit awal untuk menggantikan Egy Maulana Vikri yang belum mampu menampilkan performa apik pada laga pertama.
Berikut Suara.com menyajikan prediksi susunan pemain timnas Indonesia saat menghadapi Curacao pada pertemuan kedua.
Timnas Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata; Elkan Baggott, Rachmat Irianto, Fachruddin Aryanto; Pratama Arhan, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Yakob Sayuri; Witan Sulaeman, Dimas Drajad, Saddil Ramdani;
Berita Terkait
-
Jalur Langit, 'Kampung Halaman' Maarten Paes Keluarkan Himbauan Doa Bersama untuk Timnas Indonesia
-
3 Legenda Persija Jakarta: Dari Darah Belanda, Keturunan China hingga Putra Larantuka
-
Respons Berkelas Patrick Kluivert Ditanya Soal Skandal Naturalisasi Malaysia
-
Janji Ole Romeny! Timnas Indonesia Harus ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Salip Vietnam Jika Bungkam Arab Saudi
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Demonstran Pro-Palestina Serbu Laga Italia vs Israel di Luar Stadion, Gattuso: Tidak akan Tenang
-
Moise Kean Kena Damprat Gennaro Gattuso Jelang Italia Lawan Israel, Ada Apa?
-
Ole Romeny Siap Jadi Mesin Gol Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
3 Skenario Nasib Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi
-
Gattuso Uji Taktik Baru, Timnas Italia Siapkan Formasi3Bek Jelang Kualifikasi Piala Dunia
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi Malam Ini, Laga Paling Menentukan
-
5 Pemain Super League yang Bisa Jadi Senjata Rahasia Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bintang Muda Bundesliga 19Tahun Dibandrol Rp1,5T Jadi Buruan Klub Inggris
-
Mengenal Football Video Support alias FVS, Teknologi 'VAR Versi Hemat' yang Diperkenalkan FIFA
-
Jay Idzes: Saya Bisa Pastikan Timnas Indonesia Bakal Mati-matian