Suara.com - Pelatih Semen Padang Delfiandri akan melakukan evaluasi setelah timnya dikalahkan PSMS 0-1 pada laga lanjutan Liga 2 Indonesia 2022-2023 Grub Barat di Stadion Teladan Medan, Senin (26/9/2022) .
"Alhamdulillah pertandingan berjalan dengan lancar. Selamat kepada PSMS Medan. Tentu akan ada beberapa evaluasi yang akan kita lakukan untuk lebih baik lagi nantinya," kata Pelatih Semen Padang Delfiadri seusai laga di Medan, Senin seperti dikutip dari ANTARA.
Ia mengatakan gol yang terjadi ke gawang Semen Padang melalui tendangan bebas oleh penyerang PSMS Ahmad Bustomi tidak harus disesali, namun harus menjadi bahan evaluasi bagi timnya agar ke depan tidak melakukan kesalahan yang sama.
"Sejak awal saya sudah sampaikan kepada anak-anak agar jangan sampai melakukan pelanggaran di barisan pertahanan. Tapi bagaimana lagi, namanya sudah lelah, tentunya semua bisa saja terjadi," katanya.
"Kita akan evaluasi lagi nanti bagaimana kelemahan yang ada saat ini tidak terulang lagi nantinya," tambahnya.
Sementara pemain Semen Padang Escobar mengatakan ia dan kawan-kawan sudah berusaha maksimal, bahkan sejumlah peluang berhasil diciptakan. Namun usaha tersebut tidak membuahkan hasil sebagaimana yang diharapkan.
"Kita lihat sendiri bagaimana jalannya laga dari awal sampai akhir. Peluang tak begitu banyak. Sulit buat kita, sulit juga buat mereka dan mereka dapat gol dari bola mati. Kita akan kerja keras lagi ke depannya semoga laga selanjutnya lebih baik lagi," katanya.
Dengan kekalahan tersebut Semen Padang saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga 2 Indonesia Grub Barat dengan poin 8, sementara PSMS Medan semakin kokoh di puncak klasemen dengan nilai 16 .
Baca Juga: Tandang ke Markas Gresik United, Persipa Pati Bidik Tiga Poin
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Persijap Vs Semen Padang Sore Ini, Sebelum Persija Jakarta vs Persik Kediri
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
Kronologis Kiper Muda Rizki Nurfadilah Jadi Korban TPPO: Berawal Pesan Misterius di FB
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Gaji Tak Seberapa Timur Kapadze Dibanding Patrick Kluivert, Deal ke Timnas Indonesia?
-
Selamat Datang! Timur Kapadze Tiba di Indonesia
-
Andil Guetemala Bantu Timnas Indonesia Tak Turun Posisi di Ranking FIFA
-
Tanpa Klub, Takehiro Tomiyasu Tetap Diproyeksikan Tampil di Piala Dunia 2026
-
Tak Punya Dasar Kuat, FA Malaysia Diminta Tidak Ajukan Banding ke CAS
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday, Lille Justru 'Menang Banyak' Soal Calvin Verdonk
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Terbongkar! Calon Pelatih Timnas Indonesia Bukan Pengangguran, Masih di Klub dan Timnas Negara Lain