Suara.com - PSS Sleman terus mengagendakan laga uji coba di tengah mandeknya kompetisi Liga 1 sebagai imbas dari tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang menewaskan setidaknya 133 orang.
Sejak kompetisi disetop, skuad Super Elang Jawa, julukan PSS, sudah melakukan tiga kali laga uji coba, terakhir lawan 757 Kepri Jaya FC di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Jumat.
"Dalam waktu seminggu sudah kami berikan materi-materi dalam pertandingan. Saat ini sudah terlihat sudah ada perbaikan mengenai bertahan ketika bola di depan atau belakang," kata pelatih kepala PSS, Seto Nurdiantoro dikutip dari Antara, Sabtu (22/10/2022).
Hasil laga uji coba itu dimenangi oleh PSS dengan skor 4-2. Keempat gol diraih oeh Mychell Chagas (dua gol), serta Irkham Mila dan Nurdiansyah masing-masing mencetak satu gol.
Meski menang, Seto tetap akan memberikan catatan evaluasi bagi tim yang juga dijuluki Laskar Sembada itu, apalagi di babak kedua sempat kebobolan dua gol dari tim lawan.
"Bagaimana ketika kehilangan bola kemudian kami menyerang dan bertahan. Ini tetap ada evaluasi untuk tim PSS walaupun tajuknya uji tanding dengan klub Liga 3," kata Seto.
Seto melihat lebih banyak kesalahan pada individu pemain yang harus dibenahi dari performa yang ditunjukkan saat pertandingan uji coba, seperti salah umpan.
"Lebih banyak pada kesalahan individu pemain, mulai dari salah umpan sebagai salah satu contoh. Kemungkinan ini dampak dari kami sebelumnya memberikan porsi latihan fisik lebih banyak," ujarnya.
Di uji tanding yang ketiga telah dilakoni Jihad Ayoub dan kolega, menurut Seto, sudah memperlihatkan kemajuan yang masih perlu ditingkatkan lagi.
Baca Juga: Libur Usai, Thomas Doll Genjot Fisik Pemain Persija
Pertama, kontra Raga Putra Menoreh (RPM) yang merupakan klub lokal DIY dengan skor akhir 4-0 pada Jumat (7/10), sedangkan laga kedua melawan Bantul United dengan skor satu gol tanpa balas pada Jumat (14/10) lalu.
"Para pemain sudah terlihat bermain secara tim walaupun belum sesempurna yang kita mau tapi harapannya kemajuan-kemajuan ini bisa lebih. Jadi, hal ini bisa menjadi evaluasi bagi pemain di putaran kedua nanti," katanya.
"Jajaran pelatih saat ini memfokuskan meningkatkan individu para pemain. Harapannya, di putaran kedua tidak ada evaluasi. Apapun itu kembali ke pemain, secara individu tidak ada peningkatan, secara profesional ada evaluasi," pungkas Seto.
[Antara]
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Jamu PSS Sleman, Kendal Tornado FC Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan
-
Kabar Duka, Pendiri PSS Sleman Sudarsono KH Meninggal Dunia
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman