Suara.com - Penampilan impresif Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday periode September lalu nyatanya tidak membuat pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking terkesan.
Terkini, Alexandre Polking bahkan tidak menganggap Timnas Indonesia sebagai calon kuat yang bisa menggoyang dominasi Thailand jelang Piala AFF 2022.
Melansir The Thao 247, Selasa (25/10/2022), Alexandre Polking menganggap masih ada tim yang lebih kuat dari Timnas Indonesia dalam persaingan merebut gelar juara Piala AFF 2022.
Tim tersebut, lanjut Polking, adalah Timnas Vietnam, yang beberapa tahun terakhir mampu mendominasi sepak bola Asia Tenggara.
The Golden Star Warriors berhasil meraih gelar keduanya di ajang Piala AFF pada edisi 2018 silam setelah pertama kali mengangkat trofi itu pada 2008.
“Secara umum, Vietnam masih menjadi lawan nomor satu di turnamen ini. Saya tahu mereka sangat kuat,” ucap Alexandre Polking dilansir The Thao 247.
“Namun masih harus dilihat kapan mereka akan bisa dihentikan dan pemain mana yang akan mereka panggil untuk Piala AFF,” tambahnya.
Pada Piala AFF 2020, Timnas Thailand berhasil keluar sebagai juara. Mereka jadi yang terbaik setelah menghancurkan Timnas Indonesia dengan agregat 6-2 di final.
Timnas Thailand mengalahkan Timnas Indonesia 4-0 di leg pertama, sebelum hanya bermain imbang 2-2 melawan tim asuhan Shin Tae-yong tersebut.
Di Piala AFF 2022, Timnas Thailand akan menjadi lawan kuat Timnas Indonesia. Kedua tim tergabung di Grup A bersama Kamboja dan Filipina.
Duel Timnas Indonesia vs Thailand di babak grup Piala AFF 2022 dijadwalkan berlangsung dalam matchday keempat pada 29 Desember 2022.
Piala AFF 2022 sendiri dijadwalkan bergulir dari 23 Desember hingga 15 Januari 2022. Format home-away yang dihilangkan saat pandemi Covid-19 akan kembali diterapkan pada edisi kali ini.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Cakallikli Spor: Garuda Nusantara Menang 2-1
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Iqbal Gwijangge Resmi Dipinang Barito Putera
-
Irfan Jaya Antusias Mainkan Karakternya di Gim eFootball 2023
-
Deretan Pemain Timnas Indonesia U-20 dengan Harga Pasar Termahal, Marselino Ferdinan Teratas
-
Justin Hubner dan Ivar Jenner Bakal Jalani Wawancara dengan BIN, Ketum PSSI: Semoga Lancar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye