Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong mulai mengubah persiapan anak asuhnya dari hanya sekedar latihan ke mode tempur guna menyambut rangkaian laga uji coba selama menggelar training camp (TC) di Turki.
Timnas Indonesia U-20 sudah melahap satu laga uji coba yakni kontra tim lokal Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022)
Hasilnya, Garuda Nusantara menang 2-1 lewat gol-gol yang diciptakan Ginanjar Wahyu (17’) dan Ricky Pratama (85’).
Selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan bakal menghadapi Timnas Turki U-20. Laga uji coba itu akan berlangsung pada Rabu (25/10/2022).
"Hari ini juga sudah mulai uji coba dan jadi fokusnya lebih ke pertandingan," kata Shin Tae-yong dalam keterangan tertulis, Selasa (25/10/2022).
Shin Tae-yong menjelaskan bahwa selama menjalani TC di Turki, Timnas Indonesia U-20 terus melahap berbagai program latihan khususnya untuk meningkatkan fisik dan teknik dasar.
Kini, hasil dari latihan dan kerja keras Marselino Ferdinan dan kawan-kawan itu akan Shin Tae-yong lihat dalam laga uji coba.
Direktur Teknkik PSSI, Indra Sjafri sebelumnya mengatakan bahwa Timnas Indonesia U-20 bakal menghadapi enam laga uji coba selama di Turki.
Selain Cakallikli Spor dan Timnas Turki U-20, Skuad Garuda Nusantara disebut bakal melawan Moldova U-20, Antalyaspor, serta dua klub lokal Turki.
Baca Juga: 3 Kelebihan Ivar Jenner, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U-20
"Jadi selama ini ada latihan fisik mulai dari sekarang. Memang fokusnya ke skill dasar dan passing ya," kata Shin Tae-yong.
TC Timnas Indonesia U-20 di Turki digelar sampai 4 November. Setelah itu, pemusatan latihan dilanjutkan di Spanyol hingga 4 Desember 2022.
Timnas Indonesia U-20 menggelar TC di Eropa sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Tag
Berita Terkait
-
Pemain Timnas Indonesia U-20 Cuma Mematung saat Hilang Bola, Shin Tae-yong: Harusnya Pressing!
-
Hajar Cakallikli Spor, Ferarri Minta Timnas Indonesia U-20 Lebih Siap saat Hadapi Turki
-
Timnas Indonesia U-20 Bungkam Cakallikli Spor dalam Uji Coba, Shin Tae-yong: Lawannya Lemah
-
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Cakallikli Spor: Garuda Nusantara Menang 2-1
-
Deretan Pemain Timnas Indonesia U-20 dengan Harga Pasar Termahal, Marselino Ferdinan Teratas
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Media Luar Negeri Sebut Ole Romeny Disebut Alami Penurunan Performa
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
-
Bangganya Kevin Diks yang Bikin Warisan untuk Indonesia di Bundesliga Jerman
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun