Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Christopher Nkunku, penggawa Timnas Prancis yang harus absen dari Piala Dunia 2022 karena ditekel rekan setimnya, Eduardo Camavinga, saat berlatih.
Nasib nahas menimpa penyerang RB Leipzig, Christopher Nkunku. Jelang Piala Dunia 2022 yang akan bergulir kurang dari lima hari lagi, ia justru harus dipastikan absen.
Apesnya, pemain berusia 25 tahun itu harus absen dari Piala Dunia 2022 karena ditekel kompatriotnya, Eduardo Camavinga, saat sesi latihan Timnas Prancis.
Dalam video sesi latihan yang beredar di media sosial, tampak Nkunku dan Camavinga hendak memperebutkan bola yang bergulir.
Namun kaki kanan Camavinga justru mengenai kaki Nkunku yang terlihat salah tumpuan. Alhasil, ia pun langsung terkapar di atas lapangan dengan memegangi kakinya.
Beredar kabar bahwa eks penggawa Paris Saint-Germain itu mengalami cedera di lutut kirinya akibat terkilir karena salah tumpuan tersebut.
Cedera dan bakal absennya Nkunku dari Piala Dunia 2022 pun membuat Timnas Prancis harus terpukul. Sebab, Les Bleus akan kehilangan penyerang tajamnya.
Nkunku saat ini merupakan salah penyerang tajam di kubu Timnas Prancis, usai musim ini menjadi top skor Bundesliga Jerman 2021/2022 dengan 12 gol.
Lantas, siapakah sosok Christopher Nkunku tersebut? Berikut profilnya.
Baca Juga: Indonesia Dapat Bola Piala Dunia 2022 dari FIFA meski Tak Ikutan
Juru Gedor RB Leipzig
Christopher Nkunku merupakan penyerang asal Prancis yang lahir pada 14 November 1997 atau 25 tahun silam. Ia sendiri lahir di Lagny-sur-Marne.
Di awal kariernya, Nkunku bermain bagi AS Marolles pada usia 6 tahun. Kemudian di usia 12 tahun, ia bergabung Fontainebleau, sebuah tim amatir di Prancis.
Meski bermain di tim amatir, bakat Nkunku menjadi pusat perhatian tim Scouting klub-klub besar Prancis. Hal ini lantaran dirinya punya kecepatan, visi, dan teknik mumpuni meski berbadan kecil.
Pada 2010, Nkunku pun kemudian bergabung Paris Saint-Germain dan meniti karier profesionalnya bersama klub ibu kota Prancis tersebut.
Pada usia 18 tahun, tepatnya di tahun 2015, Nkunku mendapat debut profesionalnya bersama PSG kala melakoni laga Liga Champions melawan Shakhtar Donetsk.
Berita Terkait
-
Bakal Duplikasi Taktik STY, Siapa yang Akan Dipilih Nova Arianto Jadi Jenderal Lini Tengah?
-
Nova Arianto Optimis Tatap Piala Dunia U-17, Bekal Garuda Muda Sudah Cukup?
-
Timnas Indonesia Ditantang Juarai AFF, Realistis atau Kemunduran Ambisi?
-
Terbaca dari Skuat Final! Nova Arianto Dipastikan Ikuti Jejak STY di Piala Dunia U-17
-
Piala Dunia U-17 Tinggal Hitungan Hari, Bagaimana Rekor Capaian para Calon Lawan Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
Terkini
-
Persib Bandung Kalahkan Bali United, Bojan Hodak:KamiLayak Menang
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax