Suara.com - Dua pemain keturunan, Rafael Struick dan Zico Soree dikabarkan telah bergabung dalam pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 di Spanyol.
Struick dan Soree yang merupakan pemain berdarah Belanda itu juga direncanakan bakal ambil bagian ketika Timnas Indonesia U-20 melawan Slovakia U-20 di Pinatar Arena, Spanyol pada Sabtu (19/11/2022).
Kabar bergabungnya Rafael Struick dan Zico Soree dalam TC timnas Indonesia U-20 di Spanyol beredar di media sosial. Salah satunya diungkap oleh Instagram @idn_abroad sebagaimana dikutip dari BolaTimes--jaringan Suara.com, Jumat (18/11/2022).
Menurut laporan itu, dua pemain keturunan ini tidak akan langsung diproses naturalisasi. Sebab, Shin Tae-yong bakal melakukan seleksi terlebih dahulu.
Artinya Rafael Struick dan Zico Soree bakal menjalani trial sebelum dipastikan dinaturalisasi atau tidak nantinya.
Ketika dikonfirmasi ke asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto mengkonfirmasi bahwa dua pemain tersebut memang telah gabung.
Lebih lanjut ketika ditanya apakah Rafael Struick dan Zico Soree bakal dimainkan melawan Slovakia U-20, ia menyebut kondisi pemain akan dilihat terlebih dahulu.
"Kita lihat kondisinya lagi besok," ucap Nova Arianto ketika dihubungi via pesan singkat BolaTimes.com pada Jumat (18/11/2022).
Sebelum Rafael Struick dan Zico Soree, Garuda Nusantara lebih dulu diperkuat oleh Justin Hubner dan Ivar Jenner yang sudah menjalani TC sejak Tim Merah Putih di Turki pada Kamis (10/11/2022).
Baca Juga: Pratama Arhan Balik ke Indonesia, Tokyo Verdy Kasih Izin Main di Piala AFF 2022?
Setelah menggeser latihan ke Spanyol sejak 15 November lalu, Timnas Indonesia U-20 sudah melahap satu laga uji coba kontra Prancis U-20 pada Jumat (18/11/2022) dini hari WIB.
Hasilnya, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan takluk 0-6 dalam laga uji coba turnamen Costa Calida Region de Murcia Football Week di Pinatar Arena, Spanyol
Selanjutnya, anak asuh Shin Tae-yong akan menghadapi Slovakia U-20. Pertandingan ini dijadwalkan Sabtu (19/11/2022) malam WIB di venue yang sama.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Condong Gunakan Stadion Patriot Candrabhaga untuk Piala AFF 2022
-
Persiapan Piala AFF 2022, Timnas Indonesia TC di Bali Mulai 4 Desember
-
Shin Tae-yong Harus Persiapkan Tim untuk Piala AFF 2022, TC Timnas Indonesia U-20 di Spanyol Dipercepat
-
Striker Prancis yang Bobol Gawang Timnas Indonesia U-20 Ternyata Anak Eks Pemain Arema Malang
-
3 Alasan Timnas Indonesia U-20 Bisa Bangkit Lawan Slovakia Usai Dilibas Prancis Setengah Lusin Gol
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Diming-imingi Duit Banyak, Romelu Lukaku Pilih Setia dengan Napoli
-
Bobotoh Bersuara: Soal Eks PSG Layvin Kurzawa Dirumorkan ke Persib
-
Dituding Tak Hormati Lawan, Dominik Szoboszlai: Saya Akan Melakukan Hal yang Sama
-
Deretan Fakta Menarik Jelang Inter Milan vs Arsenal: Misi The Gunners 7 Kemenangan Beruntun
-
Diserang Sang Anak, Giliran Eks Rekan di Manchester United Bongkar Sisi Buruk David Beckham
-
Calon Rekrutan Persib, Layvin Kurzawa: Umur 33 Tahun Dihantui Riwayat Cedera Panjang
-
Dirumorkan Rekrut Eks PSG Layvin Kurzawa, Seberapa Kaya Persib Bandung?
-
Luis Enrique Bela Brahim Diaz: Dari Panenka Gagal hingga Dibandingkan dengan Zidane
-
Layvin Kurzawa Diklaim Selangkah Lagi Gabung Persib, Tinggal Tanda Tangan Kontrak?
-
Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Borussia Dortmund: Laga Penentu Tiket 16 Besar